7 Cara Mengatasi Mata Kering pada Ibu Hamil, Dipastikan Aman dan Ampuh

- Mata kering sering terjadi pada ibu hamil akibat perubahan hormon androgen
- Kondisi ini dapat mengganggu kenyamanan dan memicu sakit kepala
- Popmama.com merangkum 7 cara aman dan ampuh mengatasi mata kering pada ibu hamil
Mata terasa sepet, gatal, berpasir, atau bahkan perih saat berkedip? Kondisi mata kering menjadi salah satu keluhan kehamilan yang sering terabaikan namun sangat mengganggu kenyamanan.
Perubahan hormon androgen selama hamil memengaruhi kelenjar Meibom di kelopak mata, sehingga produksi minyak yang berfungsi menahan air mata agar tidak cepat menguap menjadi berkurang.
Meskipun bukan kondisi yang membahayakan janin, mata kering bisa membuat Mama sulit fokus beraktivitas dan memicu sakit kepala. Dikarenakan Mama tidak boleh sembarangan menggunakan obat saat hamil, Popmama.com telah merangkum beberapa cara mengatasi mata kering pada ibu hamil yang aman dan ampuh.
Yuk Ma, simak tipsnya!
FAQ Mata Kering Ibu Hamil
| Apakah mata kering saat hamil berbahaya bagi janin? | Tidak. Mata kering murni masalah ketidaknyamanan pada ibu dan tidak memengaruhi tumbuh kembang janin. Namun, jika mata kering menyebabkan infeksi karena sering dikucek, cobalah berobat agar infeksinya tidak menyebar. |
| Bolehkah tetap memakai lensa kontak saat mata kering? | Sebaiknya kurangi atau hentikan sementara pemakaian lensa kontak (softlens) selama hamil jika mata terasa sangat kering. Lensa kontak bisa memperparah iritasi dan menggores kornea yang kering. Beralihlah ke kacamata dulu untuk sementara waktu. |
| Kapan mata akan kembali normal? | Kondisi mata biasanya akan kembali normal beberapa minggu setelah melahirkan atau setelah masa menyusui selesai, ketika hormon tubuh ibu hamil sudah kembali seimbang seperti semula. |


.png)














