Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Tips Membuat Selai Buah yang Berkualitas untuk Kue Lebaran 

bonappetit.com
bonappetit.com

Momen Lebaran rasanya kurang lengkap tanpa adanya kue kering, kudapan ringan nan manis yang biasanya disajikan untuk menjamu tamu maupun konsumsi pribadi. Tak mengherankan jika kemudian kue kering menjadi salah satu makanan yang banyak dicari menjelang hari raya Lebaran.

Momen ini pun kemudian dimanfaatkan oleh banyak orang untuk meraup keuntungan dengan memproduksi berbagai kue kering rumahan. Buat kamu yang juga memanfaatkan situasi ini untuk berbisnis kue kering, pastinya kamu tahu bahwa salah satu bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue kering adalah selai buah. Nah, untuk mendapatkan kualitas selai yang baik, yuk coba buat sendiri selai buah yang hendak kamu pakai. Berikut tipsnya.

1. Pilih buah yang belum terlalu matang

basket.com
basket.com

Pada umumnya, selai buah memiliki kombinasi rasa yang segar antara masam dan manis. Untuk itu, sebaiknya kamu memilih buah yang belum terlalu matang dan memiliki sentuhan cita rasa masam seperti nanas, strawberry, anggur, blueberry, dan apel.

2. Parut buah untuk mendapatkan selai yang bertekstur dan berserat

eatsmarter.com
eatsmarter.com

Untuk mendapatkan selai buah yang bertekstur. Sebaiknya kamu menghaluskan buah dengan cara diparut. Cara ini mencegah selai buah buatanmu memiliki tekstur yang terlalu halus serta mampu mempertahankan rasa alami buah-buahan yang kamu gunakan. Sebaliknya, hindari menghaluskan buah dengan cara diblender karena hal ini akan menghilangkan tekstur alami buah. Selain itu, dengan memblender berarti kamu harus menambahkan air yang artinya selai buah buatanmu akan menjadi cair.

3. Perhatikan teknik mengaduk adonan selai

sunkissedkitchen.com
sunkissedkitchen.com

Tekstur selai yang baik ternyata juga dipengaruhi oleh cara kamu mengaduk selai tersebut. Teknik mengaduk selai yang tepat adalah mengaduk dengan gerakan memutar yang searah dan pastikan spatula yang kamu pakai menyentuh sampai ke dasar panci.
Cara ini terbukti mampu membuat selai tidak menggelembung, mengental dengan baik, dan tidak gosong.

4. Agar mengental dan memiliki tekstur yang pas, jangan ragu untuk menambahkan banyak gula

hacked.com
hacked.com

Agar selai buatanmu dapat mengental dan memiliki tekstur yang bagus, jangan ragu untuk menambahkan banyak gula pada adonan. Selain menyempurnakan tekstur dan kekentalan selai, penggunaan gula dengan jumlah besar juga dapat membuat selai lebih tahan lama dan tidak mudah berjamur.

5. Jangan lupa tambahkan sejumput garam untuk menyempurnakan rasa

tasteofhome.com
tasteofhome.com

Terakhir, jangan lupa tambahkan sedikit garam ke dalam selai. Garam termasuk dalam penguat rasa alami, yang dapat membuat rasa selai buatanmu lebih keluar dan mantap. Ditambah, garam memiliki sifat antibakteri sehingga dapat membuat makanan tidak mudah basi dan lebih tahan lama.

Gimana? Mudah kan? Selain lebih lezat, selai buah homemade pastinya lebih sehat dan aman dimakan karena semua bahannya sudah terjamin, tidak menggunakan pengawet serta pewarna buatan. Selai buah ini juga cocok dijadikan isian pada kue kering Lebaran maupun dioleskan di atas roti tawar untuk sahur, berbuka, maupun sarapan di hari biasa. Selamat mencoba!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Ekaay Ekaay
EditorEkaay Ekaay
Follow Us

Latest in Food

See More

Resep Mochi Pisang Ijo ala Devina Hermawan

09 Jan 2026, 09:51 WIBFood
Food article 2 tanpa code

Food article 2 tanpa code

20 Nov 2025, 15:14 WIBFood
a

food2

07 Nov 2025, 15:02 WIBFood
Sollicitudin

food 1

07 Nov 2025, 15:02 WIBFood
JvZqgQ9nnn.png

artikel masa depan

30 Okt 2025, 10:00 WIBFood
wqd

cferfref

01 Okt 2025, 13:53 WIBFood
Gyr0ZEVbwAA-yTf.jpg

Artikel 61

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
IMG_3253.heic

Artikel 60

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
IDN

Artikel 59

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 58

16 Sep 2025, 11:31 WIBFood
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 57

16 Sep 2025, 11:30 WIBFood