Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Tak hanya Nasi Uduk, Ini 8 Ide Sarapan dari Berbagai Negara di Dunia!

pixabay/stocksnap
pixabay/stocksnap

Sarapan, merupakan salah satu aktifitas harian yang sangat penting guna mempersiapkan energi untuk beraktifitas sehari-hari. Di Indonesia, menu sarapan biasanya diisi oleh nasi uduk atau nasi goreng.

Namun, buat kamu yang bosan dengan menu sarapan yang itu itu saja dan ingin mencoba menu lain. Berikut 7 sontekan ide sarapan dari berbagai negara di dunia!

1. Oyakodon (Jepang)

seriouseats.com
seriouseats.com

Oyakodon adalah potongan ayam yang ditumis bersama dengan telur dan daun bawang. Oyakodon biasanya disajikan dalam sebuah mangkuk besar berisi nasi dan diguyur kuah miso hangat. Agar lebih nikmat, kamu bisa taburkan bubuk cabai di atasnya.

2. Dakjuk (Korea)

koreanbapsang.com
koreanbapsang.com

Dakjuk ialah sejenis bubur yang dicampur dengan irisan daging, jamur, suiran ayam dan juga jahe. Orang Korea biasa menyantapnya dengan menaburkan daun bawang, kecap dan juga bubuk cabe.

3. Dosa (India)

bhojanalay.com
bhojanalay.com

Dosa adalah crepe yang dibuat dari fermentasi beras yang dicampur bumbu rempah-rempah khas India. Dosa sangat kaya akan karbohidrat namun rendah lemak. Dosa memiliki rasa yang gurih dan juga krispi.

4. Pancake dan Omelete (Amerika)

ihop.com
ihop.com

Salah satu menu sarapan paling populer di Amerika adalah pancake dan Omelete. Selain mengeyangkan, makanan berbahan dasar tepung dan telur tersebut juga sangat mudah untuk dibuat.

5. Salad Katzuz (Israel)

noerli.wordpress.com
noerli.wordpress.com

Orang Israel terkenal gemar memakan sayuran. Biasanya, mereka akan menghidangkan salad Katzuz sebagai menu sarapan. Salad tersebut terdiri dari tomat, bawang bombay, paprika merah, mentimun dan daun ketumbar.

Selain Katzuz, orang Israel juga sering menambahkan keju dan yougurt dalam menu sarapan mereka.

6. Croissant (Perancis)

mycityeveryday.com
mycityeveryday.com

Menu sarapan orang Perancis memang tergolong simple. Saat sarapan, orang Perancis gemar memakan roti. Salah satu roti yang menjadi favorit ialah roti Croissant. Mereka biasa menyantapnya bersama secangkir espresso hangat.

7. Kartoffelsalat (Jerman)

t-online.de
t-online.de

Kartoffelsalat ialah salad sayur khas Jerman. Terdiri dari kentang, tomat, bawang bombai, telur, daging sapi dan juga susu yang dicampur dengan mayonaise. Menu ini adalah salah satu menu sarapan paling favorit di Jerman lho!

8. Arepa (Venezuela)

quericavida.com
quericavida.com

Bentuk Arepa sebenarnya mirip dengan roti burger pada umumnya namun, Arepa terbuat dari tepung jagung. Roti ini biasanya berisi potongan ayam, keju dan juga sayuran.

Bagaimana, ide sarapan yang mana nih yang mau kamu coba? 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Maya Andita
EditorMaya Andita
Follow Us

Latest in Food

See More

Resep Mochi Pisang Ijo ala Devina Hermawan

09 Jan 2026, 09:51 WIBFood
Food article 2 tanpa code

Food article 2 tanpa code

20 Nov 2025, 15:14 WIBFood
a

food2

07 Nov 2025, 15:02 WIBFood
Sollicitudin

food 1

07 Nov 2025, 15:02 WIBFood
JvZqgQ9nnn.png

artikel masa depan

30 Okt 2025, 10:00 WIBFood
wqd

cferfref

01 Okt 2025, 13:53 WIBFood
Gyr0ZEVbwAA-yTf.jpg

Artikel 61

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
IMG_3253.heic

Artikel 60

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
IDN

Artikel 59

16 Sep 2025, 11:32 WIBFood
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 58

16 Sep 2025, 11:31 WIBFood
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 57

16 Sep 2025, 11:30 WIBFood