Garap Film Baru, 10 Potret Acha Septriasa Saat Syuting di Azerbaijan

Acha Septriasa dan Reza Rahardian kembali dipasangkan pada sebuah film berjudul Layla Majnun. Film ini disutradarai oleh Monty Tiwa dan diproduksi di bawah rumah produksi Starvision Plus.
Selain berlokasi di Jakarta, proses pengambilan gambar juga dilakukan di luar negeri, tepatnya negara Azerbaijan. Selain Acha dan Reza, film ini juga dibintangi oleh Baim Wong dan Beby Tsabina. Mereka pun sering membagikan beberapa aktivitas di lokasi syuting maupun saat break di akun media sosial masing-masing.
Untuk melihat keseruan mereka, yuk kita intip foto-fotonya!
1. Bersama kru film di salah satu sudut kota Baku, Azerbaijan

2. Menikmati makan malam di salah satu restoran kota Baku

3. Quality time di sebuah kafe bersama Beby Tsabina

4. Acha juga berkunjung ke kedutaan Indonesia untuk Azerbaijan

5. Bersama lawan mainnya di film Layla Majnun, Reza Rahardian

6. Syuting juga dilakukan di Demirchi, sebuah desa bersalju yang ada di Azerbaijan

7. Bersantap di salah satu rumah penduduk lokal di Demirchi. Wah, menyenangkan banget!

8. Acha dan Reza bermain salju, seperti anak-anak saja serunya

9. Acha juga mengajak sang putri, Bridgia ke Azerbaijan. Selagi Acha bekerja, Bridgia diasuh oleh Opa dan Oma

10. Ini adalah kali pertama Acha menjalani syuting di daerah dengan suhu 11 derajat celsius

Demikianlah potret keseruan syuting Acha Septriasa di negara Azerbaijan. Semoga proses filmnya lancar dan ditunggu kehadirannya di bioskop.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.



.png)














