Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di pulau Jawa. Jawa Tengah memiliki wilayah yang paling kecil jika dibandingakan Jawa Timur dan Jawa Barat yakni seluas 32.548 km2. Akan tetapi, provinsi yang terkenal dengan budaya tata kramanya ini memiliki destinasi wisata yang melimpah, khususnya wisata sejarah.
Tak hanya Candi Borobudur, Jawa Tengah juga memiliki candi yang tak kalah indah dan juga memiliki kisah sejarah. Bagi kamu yang mencintai sejarah dan budaya, tentu saja mengunjungi peninggalan sejarah berupa candi merupakan kegiatan yang menyenangkan. Apalagi candi-candi ini bisa dijadikan spot foto yang instagramable, menarik sekali, kan?
