"Ketika terang bulan juga ingin ikut 'berubah biar lebih keren'"
Kalian yang mendengar kata terang bulan, biasanya sudah bisa membayangkan bagaimana bentuk dan rasa makanan satu ini. Ada juga yang mengenal terang bulan dengan sebutan martabak manis. Tak masalah apapun sebutannya, yang pasti makanan satu ini bikin kangen untuk mereka yang sudah lama tidak makan.
Tapi tahukah kamu, kalau terang bulan sekarang sudah banyak berubah? Seperti layaknya Optimus Prime (#ciyeee), terang bulan sekarang sudah bertransformasi mengikuti zaman modern. Mau tahu bagaimana transformasi terang bulan?
1. Terang Bulan Keju
Kalau yang ini rasa klasik. Semua penggemar terang bulan pasti tahu rasa satu ini. Masih ingat dengan tebalnya keju dan padatnya kue terang bulan yang meleleh di mulutmu?
2. Terang Bulan Garing
Tak lama setelah yang keju, muncullah terang bulan garing. Ini adalah jawaban untuk mereka yang diet. Rasanya enak, tapi tidak sebesar terang bulan biasanya.
3. Terang Bulan Toblerone-Keju
Tidak puas bermain dengan cokelat dan keju biasa, cokelat batangan yang biasa kita temukan di supermarket pun ikut dilibatkan. Aneka terang bulan manis seperti ini mulai banyak dinikmati.
4. Terang Bulan Nutella, Ovomaltine dan sebagainya
Berbahagialah pecinta cokelat, karena kini Nutella dan Ovomaltine juga ikut dalam proyek transformasi terang bulan. Tapi siap-siap aja, jangan kaget waktu melihat harganya.
5. Terang Bulan Green Tea
Tidak puas bermain di isi, kini adonan terang bulan juga mulai ikut bertransformasi. Adonan terang bulan hijau atau yang dikenal dengan sebutan green tea ini muncul pertama kalinya. Ada yang pernah nyobain?
6. Terang Bulan Red Velvet Oreo Cheesecake
Panjang ya namanya? Nama terang bulan satu ini memang panjang, sepanjang antrian pembelinya. Banyak lho ternyata yang rela menunggu untuk merasakan kenikmatan terang bulan ini. Memang enak, nggak bikin eneg dan lembut rasanya. Tapi jangan banyak-banyak ya, awas martabaknya juga bisa bikin tubuhmu bertransformasi.
7. Terang Bulan Taro
Pernah tahu? Penulis juga baru menemukan satu tempat yang menjualnya. Meski tidak se-hit terang bulan Red Velvet Oreo Cheesecake, tapi rasa martabak yang satu ini juga oke buat mereka penyuka rasa taro.
8. Terang Bulan Rainbow!
Wow! Untuk yang satu ini penulis tidak habis pikir. Mungkin karena sudah banyak yang menciptakan transformasi terang bulan dengan beraneka warna, makanya terang bulan yang satu ini langsung menyabet semua warnanya dalam satu adonan. Kamu bisa lihat sendiri di gambar, ada hijau dari green tea, merah dari selai, cokelat dari nutella, hitam dari oreo dan sebagainya.
Nah, itulah transformasi terang bulan, kue klasik yang dulunya dikenal cuma isi keju, cokelat dan kacang. Kalau kamu, transformasi terang bulan mana yang paling kamu suka?
Apakah artikel ini berguna untukmu? Ayo bagikan ke teman-temanmu dan dapatkan Tablet Android Mito T330 atau Sony LED TV. Keterangan selengkapnya bisa kamu baca di www.idntimes.com/sharingiscaring.
