Bandung Raya terus membangun dan berbenah untuk menciptakan sebuah kota laik huni dan kunjung. Walaupun terkenal dengan kota termacet se-Indonesia, nyatanya Bandung masih menjadi destinasi liburan semua orang.
Hal tersebut tidak terlepas dari cap Bandung yang memiliki sejuta destinasi wisata alam maupun buatan. Baru-baru ini, sebuah tempat wisata baru resmi dibuka di Lembang. Seperti apa, sih?
