Manchester City terus melakukan perburuannya dalam mencari sosok bek baru. Kini target mereka tertuju pada bek miliki Leicester City, Ben Chilwell. Sebelumnya Chilwell sendiri sudah menjadi target utama Chelsea.
Performa impresifnya sejak musim lalu dinilai menjadi daya tarik sang pemain. Di usianya yang masih 22 tahun, ia sudah tampil reguler dan dinilai sebagai salah satu bek sayap terbaik di Liga Inggris saat ini.
