Matthijs De Ligt menjadi salah satu pemain muda paling menjanjikan usai membawa Ajax ke semifinal Liga Champions dan juara Eredivisi di musim lalu. Di usianya yang masih 19 tahun, ia bahkan telah menjadi kapten Ajax.
Menjadi buruan banyak klub top, Juventus menjadi pilihan sang pemain yang meminangnya dengan harga 75 juta euro. Meski demikian, banyak pihak masih menilai jika sang pemain belum tampil maksimal, dan hal ini tampaknya disadari oleh Matthijs De Ligt sendiri.
