Sebuah kejadian unik terjadi di liga Rwanda saat Mukura Victory menghadapi Rayon Sports. Saat tertinggal 0-1 dari tuan rumah, seorang pemain Rayon Sports bernama Moussa Camara tiba-tiba berlari ke arah gawang Mukara dan meletakkan sesuatu yang diyakini sebagai jimat di bawah mistar. Aksi yang terjadi pada menit 45 itu pun memancing emosi para pemain Mukura.
Dikutip dari FoxSports.com, mereka mengejar Camara hingga ke bangku cadangan. Bahkan, akibat dianggap memicu keributan, pemain bernomor punggung 9 itu mendapatkan kartu kuning.
