Jakarta, IDN Times - Siapa yang tak kenal pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon? Pesangan yang akrab dijuluki "The Minions" ini berstatus pasangan ganda putra terbaik dunia asal Indonesia.
Gemilangnya prestasi The Minions tidak terlepas dari kerja keras keduanya. Posisi Kevin/Marcus semakin kokoh di puncak singgasana usai menjuarai dua turnamen berturut-turut, Indonesia Open 2019 dan Japan Open 2019.
