Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Prediksi Ilmiah: Zombie Cuma Butuh 100 Hari Untuk Menyerang Seluruh Dunia

Ratusan zombie memporak-porandakan kota, menginfeksi setiap manusia yang diserangnya dan akhirnya sebuah kota pun 'resmi' menjadi kota zombie. Mimpi buruk serangan zombie mungkin selama ini bisa kita temui di film-film saja. Rasanya mustahil jika zombie betulan ada di dunia nyata.

Tetapi, pernah kebayang gak jika suatu saat zombie benar-benar ada di dunia?

Penelitian menunjukan bahwa zombie cuma butuh waktu 100 hari untuk menguasai seluruh dunia.

https://cdn.idntimes.com/content-images/post/20170110/model-penelitian-f0dd25abf8d74071fd855d5c5cc9e6c6.jpeg

Ini bukanlah sekedar cerita, melainkan penelitian yang dilakukan mahasiswa dari University of Leicester. Mereka memprediksi hanya dalam 100 hari, zombie dapat menguasai seluruh dunia dan menginfeksi seluruh manusia di bumi ini. Dalam 100 hari serangan, hanya ada 300 manusia yang berhasil hidup tanpa terinfeksi zombie.

Begini perhitungan untuk menentukan butuh waktu berapa lama zombie menyerang kita.

https://cdn.idntimes.com/content-images/post/20170110/begini-3173c14d1fb40da94e9960e2568ce691.jpg

Penelitian ini dimuat dalam Journal of Physics Special Topics. Para mahasiwa menggunakan hipotesis: kesempatan zombie menginfeksi manusia adalah 1/90. Satu zombie setidaknya dapat menemukan satu manusia per hari. Mereka meramalkan berapa lama populasi bisa bertahan menggunakan model SIR, yaitu model epidemiologi yang menggambarkan penyebaran penyakit di seluruh populasi.

Dengan menggunakan model tersebut, para mahasiwa membagi penduduk menjadi tiga kategori, yaitu rentan populasi (S), zombie (Z) dan mati (D). Dari model inilah ditemukan hasil, kelahiran alami dan kematian tidak berpengaruh signifikan saat zombie menguasai dunia selama 100 hari dibandingan virus zombie yang sangat cepat menyebar.

Model penelitian ini juga bisa diterapkan dalam penelitian selanjutnya mengenai penyebaran virus manusia terhadap satu sama lain.

https://cdn.idntimes.com/content-images/post/20170110/zombie-butuh-wkatu-8909b6f426341688bb65d6a6d9e9a05c.jpg

Mungkin terdengar janggal, ngapain susah-susah meneliti soal zombie. Dr. Mervyn Roy, dosen jurusan astronomi dan fisika University of Leicester mengatakan, "Setiap tahun kami meminta para mahasiwa menulis paper pendek untuk Journal of Physics Special Topics. Hal ini memicu para mahasiwa untuk mengaplikasikan ilmu yang didapatkan secara kreatif, baik untuk hal-hal yang aneh, menakjubkan atau hal-hal yang sehari-hari ditemui."

Menarik ya hasil penelitiannya.

Share
Topics
Editorial Team
Sophia Marie
EditorSophia Marie
Follow Us

Latest in Science

See More

Voluptatem id sint dolore eu laborum sapiente lorem do laudantium por

07 Jan 2026, 00:00 WIBScience
http://i1382.photobucket.com/albums/ah270/akhayaprisca/Ellie-Goulding-Love-Me-Like-You-Do-Music-Video-2_zpsvs397elc.jpg

Artikel 39

16 Sep 2025, 10:53 WIBScience
http://i1379.photobucket.com/albums/ah145/Tania_Stephanie/Galau4_bookmasters_zpslpd6qofo.jpg

Artikel 18

16 Sep 2025, 10:18 WIBScience
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 9

16 Sep 2025, 10:13 WIBScience
gallery baru

Repudiandae voluptat

24 Mei 2025, 22:56 WIBScience
kucing

Artikel editorial keypoint

18 Sep 2024, 14:39 WIBScience
kucing

Artikel editorial keypoint

18 Sep 2024, 14:39 WIBScience
Default Image IDN

Artikel keypoint community

18 Sep 2024, 01:01 WIBScience