Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

10 Fenomena Ini Terjadi di Pikiranmu, Ternyata Bisa Semenakjubkan Itu!

factsverse.com
factsverse.com

Kemampuan pikiran manusia memang menakjubkan. Semua yang kita pikirkan dan kita alami pada dasarnya dihasilkan oleh pikiran kita. Masih banyak hal yang menjadi misteri hingga saat ini. Hingga saat ini ilmuwan masih belum mengetahui seberapa besar kekuatan dari pikiran manusia.

Pada dasarnya sains mampu mendeskripsikan apa yang terjadi di pikiran manusia, tapi untuk mengidentifikasi asal-usulnya adalah hal yang sulit. Berikut ini fenomena-fenomena yang biasa terjadi di alam pikiran kita!

1. Deja vu

baeblemusic.com
baeblemusic.com

Déjà vu (already seen) adalah fenomena yang terjadi ketika seseorang yakin pernah mengalami atau melihat sebuah situasi yang dialami saat itu juga. Mereka akan memiliki perasaan familier yang kuat dan bercampur dengan perasaan aneh.

Biasanya “pengalaman sebelumnya” berkaitan dengan mimpi. Namun ada juga yang merasa bahwa kejadian tersebut benar-benar terjadi di masa lalu.

2. Jamais vu

eximg.jp
eximg.jp

Jamais vu (never seen) kebalikan dari déjà vu. Fenomena ini menggambarkan seseorang yang tidak mengenali sebuah situasi yang akrab dengannya selama beberapa saat. Jamais vu adalah hal yang dialami ketika seseorang tidak mengenali wajah, kata-kata, atau tempat yang mereka tahu.

Sebuah penelitian pernah dilakukan untuk menganalisis fenomena ini. Peneliti meminta subjeknya untuk menuliskan kata “door” 30 kali dalam waktu 60 detik. Sebanyak 68 persen subjek mulai merasa ragu apakah kata tersebut benar-benar ada, karena terdengar aneh di telinganya. Peneliti menyimpulkan bahwa jamais vu adalah gejala kelelahan otak

3. Deja vecu

medicalnewstoday.com
medicalnewstoday.com

Fenomena ini selangkah di depan dari déjà vu. Saat mengalaminya, seseorang bisa mengetahui kejadian, lingkungan sekitar, bahkan bau dengan sangat detail. Déjà vécu bahkan memungkinkan orang yang mengalami tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Wah seperti bisa meramal masa depan ya.

4. Deja visite

api.ning.com
api.ning.com

Déjà visité memiliki karakteristik yang hampir sama dengan déjà vécu. Orang yang mengalami fenomena ini bisa mengetahui lokasi geografis di sebuah kota yang tidak pernah mereka datangi.

Contohnya, seseorang bisa tahu rute jalan dan bangunan di kota yang baru saja mereka datangi. Ini adalah hal yang hampir mustahil untuk terjadi.

5. Capgras delusion

factrepublic.com
factrepublic.com

Capgras delusion adalah fenomena di mana seseorang percaya bahwa keluarga atau teman dekatnya telah digantikan oleh orang lain yang terlihat sama. Ini bisa dikaitkan dengan cerita-cerita rakyat di mana bayi dicuri dan digantikan oleh makhluk lain. Delusi ini sering terjadi pada penderita skizofrenia.

6. Prosopagnosia

abc.net.au
abc.net.au

Di sini seseorang tidak mengenali wajah atau benda yang seharusnya mereka ingat. Orang yang mengalaminya biasanya menggunakan indra lain untuk mengenali orang-orang terdekat mereka. Misalnya dari wangi parfum, gaya rambut, suara, hingga cara berjalan.

7. Reverse psychology

youtube.com
youtube.com

Merupakan dorongan untuk melakukan hal yang berkebalikan dengan apa yang orang lain ingin kamu lakukan. Ini adalah upaya untuk menolak pembatasan kebebasan. Misalnya, seorang anak kecil dilarang untuk bermain di luar rumah, ia malah melakukan larangan tersebut. Reverse psychology memiliki tingkatan yang berbanding lurus dengan pentingnya kebebasan dalam diri seseorang dan besarnya larangan.

Hingga saat ini, sebab dari fenomena-fenomena di atas masih belum bisa dijelaskan secara lebih detail oleh para ilmuwan. Ini karena pikiran manusia sangat kompleks, sehingga belum ada teknologi yang bisa menjangkau keseluruhannya.

Share
Topics
Editorial Team
Izza Namira
EditorIzza Namira
Follow Us

Latest in Science

See More

Nostrud adipisicing expedita eum quia exercitation

25 Nov 2025, 15:19 WIBScience
http://i1382.photobucket.com/albums/ah270/akhayaprisca/Ellie-Goulding-Love-Me-Like-You-Do-Music-Video-2_zpsvs397elc.jpg

Artikel 39

16 Sep 2025, 10:53 WIBScience
http://i1379.photobucket.com/albums/ah145/Tania_Stephanie/Galau4_bookmasters_zpslpd6qofo.jpg

Artikel 18

16 Sep 2025, 10:18 WIBScience
road-3133502_960_720.jpg

Artikel 9

16 Sep 2025, 10:13 WIBScience
gallery baru

Repudiandae voluptat

24 Mei 2025, 22:56 WIBScience
kucing

Artikel editorial keypoint

18 Sep 2024, 14:39 WIBScience
kucing

Artikel editorial keypoint

18 Sep 2024, 14:39 WIBScience
Default Image IDN

Artikel keypoint community

18 Sep 2024, 01:01 WIBScience