Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App

Berita mengenai Vladimir Putin ditangkap di Florida, Amerika Serikat sempat membuat heboh para netizen. Dia ditangkap karena bersikap kasar dan melecehkan pramuniaga di supermarket setempat.

Tunggu,

Namun perlu diketahui bahwa Vladimir Putin yang dimaksud bukan Presiden Rusia.

Dilansir New York Daily News, pria berkulit hitam itu rupanya hanya memiliki nama yang sama dengan mantan agen intelijen KGB itu. Putin pun menghadiri sidang di pengadilan setempat pada Senin 29 Agustus.

Dia didakwa atas tuduhan telah melakukan kekerasan secara verbal kepada pegawai Supermarket Publix di West Palm Beach, Florida dan menolak untuk angkat kaki dari toko swalayan kecil tersebut pada Minggu 21 Agustus tersebut.

Bagaimana kronologi kasus Vladimir Putin yang ditangkap polisi?

Putin mengucapkan kata kasar kepada pegawai supermarket itu karena marah. Diduga dia marah karena kehilangan moda transportasi yang sudah dijanjikan bisa dia ambil di salah satu toko swalayan terbesar di negara bagian tepi pantai AS tersebut.

Sang pramuniaga yang merasa tidak tahu menahu soal itu lantas melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib. Saat polisi datang, Putin menolak dibawa ke kantor polisi. Insiden ini segera menjadi viral di jejaring sosial. Pasalnya, banyak media massa menggunakan kabar ini sebagai breaking news. Meskipun sudah dijelaskan kemudian bahwa pria yang ditahan di Florida itu tidak ada sangkut pautnya dengan orang nomor satu di Negeri Beruang Merah itu.

Vladimir Putin yang asli merupakan seorang politikus Rusia yang kini telah menjadi Presiden Rusia saat ini. Putin telah menjadi Presiden Rusia sejak 7 Mei 2012. Putin sebelumnya menjadi Perdana Menteri dari 1999 sampai 2012. Pada masa jabatan keduanya sebagai Perdana Menteri, dia menjadi Ketua Partai Rusia Bersatu, sebuah partai pemerintah.

Pria berusia 63 tahun ini belajar bahasa Jerman di SMA Saint Petersburg 281. Sebelumnya dia adalah pejabat intelijensi asing KGB selama 16 tahun.

Editorial Team

EditorRizal