Ya, balasan gadis tersebut hanya tawa, karena itu bukanlah narkoba. Setelah itu, Ashley pun meminta sang ibu untuk mencelupkan pil tersebut ke air dan menunggu beberapa menit. Awalnya sang ibu ragu, tapi setelah didesak Ashley, pil tersebut pun dicelupkan.
Beberapa menit kemudian...
Ya, pil tersebut itu adalah mainan busa yang akan memunculkan bentuk aslinya ketika dicelupkan dalam air. Mainan tersebut menyerap air dan membentuk berbagai jenis dinosaurus dalam berbagai warna.
Sang ibu pun mempertanyakan untuk apa anaknya membeli pil tersebut, sehingga dirinya salah duga.
Ashley hanya menjawab...
Entahlah, pil-pil itu terlihat keren.
Dapat dikatakan sebutan "Jangan menilai dari bentuk" sangatlah akurat. Pil-pil tersebut bukanlah narkoba, tapi hanya mainan.