Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Rapat Musyawarah: Mayoritas Fraksi Dukung Bamsoet Jadi Ketua MPR

Pelantikan dpr
Pelantikan dpr

Jakarta, IDN Times - Mayoritas fraksi mendukung Bambang Soesatyo (Bamsoet) untuk menduduki kursi ketua MPR RI. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Fraksi PKB di MPR Jazilul Fawaid ketika jeda rapat musyawarah lobi-lobi fraksi dan DPD untuk ketua MPR RI.

“Intinya mayoritas mengusulkan Bamsoet sebagai ketua MPR. Untuk fraksi-fraksi lain sebenarnya sudah dapat jatah di wakil ketua,” kata Jazilul di Kompleks Parlemen DPR RI, Kamis (3/10).

Hingga saat ini, Jazilul menyebut proses musyawarah untuk mufakat sudah 80 persen. Namun, masih ada yang berbeda pendapat yakni Gerindra yang mengusung Ahmad Muzani.

“Ini lagi break untuk menemukan kata sepakat, karena masih ada pendapat yang berbeda. Sekaligus menunggu keputusan tertulis dari DPD menyangkut usulan ketua atau wakil ketua,” ujarnya.

Sekjen NasDem Johnny Plate juga membenarkan mayoritas fraksi mendukung Bamsoet. Ia mengatakan, delapan partai telah menyatakan dukungan kepada Bamsoet. Tinggal DPD dan Gerindra yang belum.

Saat ini, kata Johnny, Bamsoet dengan Muzani sedang berbicara empat mata untuk mencari kata mufakat.

“Sekarang lagi 'one on one" (Bamsoet dengan Muzani), gak sampai setengah jam mudah-mudahan sudah ada kata sepakat untuk dibawa ke paripurna malam nanti,” kata Johnny di lokasi yang sama.

Share
Topics
Editorial Team
Irfan Fathurohman
EditorIrfan Fathurohman
Follow Us

Latest in News

See More

Gempa Hari Ini 27/12/2025 bermagnitudo 5.8 di ENGGANO-BENGKULU

27 Des 2025, 08:15 WIBNews
gallery keenam

Artikel revised [edit LAGI]

25 Nov 2025, 15:15 WIBNews