Jayapura, IDN Times - Puluhan anak-anak yang tengah mengikuti Layanan Dukungan Psikososial (LDP) di tenda pengungsian Stadion Barnabas Youwe, Kabupaten Jayapura bersuka cita saat melihat Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita membawakan hadiah untuk mereka berupa mainan, perlengkapan makan, dan selimut anak.
"Anak-anakku, bagaimana kabar kalian hari ini? Bagaimana makanannya? Bagaimana tidurnya? Cukup nyamankah? Saya datang dari Jakarta untuk bertemu kalian semua sekaligus ini ada oleh-oleh. Semoga semua suka ya," tutur Mensos.
Kepada anak-anak Menteri berpesan agar mereka tetap ceria kendati sedang mengalami musibah banjir bandang beberapa waktu lalu. Ia juga meminta agar proses LDP terus dilakukan untuk menyemangati anak-anak, memotivasi mereka kembali ke sekolah, dan mengajak mereka bermain untuk menghibur mereka di tempat pengungsian.