Jakarta, IDN Times - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mencatat ada setidaknya 169 kasus konflik yangg pengaduannya masuk ke Komnas HAM dan belum diselesaikan oleh pemerintah.
Komisioner Komnas HAM bidang Pemantauan dan Penyelidikan, Amiruddin mengatakan pemerintah harus segera menyelesaikan konflik agraria yang hingga kini belum terselesaikan. Hal ini disampaikan dalam diskusi yang dilakukan di Komnas HAM pada Selasa (14/5).
