Jakarta, IDN Times - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan empat rekomendasi pada peringatan Hari Guru Nasional yang jatuh hari ini, Senin (25/11). Ketua Bidang Kesejahteraan Rakyat DPP PKS Fahmy Alaydroes mengatakan, peringatan Hari Guru Nasional tahun ini masih dibayangi berbagai persoalan yang melilit guru.
Anggota Komisi X DPR RI ini menyebutkan, Indonesia masih kekurangan 1,1 juta guru per Desember 2018. Selain kekurangan guru, Indonesia mengalami salah urus tata kelola distribusi guru.
"Satu sekolah, satu kecamatan, atau satu kabupaten atau kota kelebihan guru, sementara yang lainnya kekurangan guru. Perekrutan, penempatan, dan mutasi guru perlu ditata dengan lebih baik lagi," kata Fahmi dalam keterangan tertulis, Senin (25/11).
