Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan buka suara terkait video viral tentang anak buahnya, yang sedang memarahi seniman senior Taman Ismail Marzuki (TIM) dalam sebuah diskusi. Ia mengaku kecewa dengan apa yang dilakukan Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan Dadang Solihin itu.
"Kita lihat ini secara dingin, memang saya menyayangkan dan sudah saya tegur Pak Deputi Pariwisata dan Kebudayaan karena emosional," ujar Anies di Hotel Borobudur Jakarta Pusat, Senin (25/11) malam.