Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjanjikan pembangunan 53 Taman Maju Bersama di ibu kota akan rampung pada Desember 2019.
"Awal Desember 2019 semuanya sudah jadi. Tadi ada laporan dari Kepala Dinas Kehutanan, Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta bahwa awal Desember semua sudah selesai," kata Anies saat menghadiri penanaman pohon bougenville, di Jalan Sudirman, Jakarta, seperti dikutip dari Antara, Minggu (18/8).
