Pria alpha merupakan sosok pria yang dapat menjadi andalan dalam memimpin diri sendiri, maupun memimpin sebuah komunitas. Pria alpha biasanya mendominasi, namun dalam konteks yang positif. Kebanyakan, sosok ini dapat diandalkan mana kala terjadi sebuah krisis.
Banyak yang percaya bahwa karakter alpha itu bawaan sejak lahir. Namun tidak sedikit pula yang menganggap bahwa untuk menjadi seorang pria alpha, dibutuhkan latihan dan penguasaan diri terhadap lingkungan. Dengan kata lain, karakter aplha sebetulnya bisa dibentuk oleh semua orang.
Nah, bagi kamu pria yang mendambakan karakter alpha dalam diri kamu, lima hal ini dapat kamu lakukan sebagai latihan pembentukan karakter lelaki alpha. Apa saja?
