Kamu bosan dengan tampilan makeup natural yang seperti itu-itu saja? Jika iya, kamu bisa coba nih mulai bereksprerimen dengan berbagai macam riasan yang lebih berani dan colorful. Jika masih ragu, kamu bisa kok memulainya dari riasan pada bagian mata terlebih dahulu.
Cobalah untuk meninggalkan sejenak warna-warna netral dan mulai bermain dengan warna-warna yang lebih cerah dan juga colorful. Jika kamu masih bingung dan butuh referensi, coba deh lihat dulu beberapa riasan pada mata ala beauty influencer asal Indonesia berikut ini. Siapa tahu saja bisa menginspirasi!
