Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Duniamu Tidak Berhenti Berputar Hanya Karena Orang Tuamu Berpisah

Setiap orang pasti mendambakan keluarga yang harmonis dan bahagia. Tidak pernah ada kata perpisahan dalam harapan masing-masing orang. Kesedihan pasti akan dirasakan setiap orang ketika mengalami perpisahan apalagi jika kita sendirilah yang mengalaminya. Melihat orang tua yang selama ini hidup bersama dalam satu rumah sebagai keluarga yang utuh harus berpisah, meninggalkan kamu yang kebingungan. Kamu bingung harus berbuat apa, harus memilih ikut siapa di antara mereka berdua. Sedangkan kamu tidak mau memilih. Untuk sesaat kamu merasa bahwa hidupmu hancur. Kamu merasa sudah tidak memiliki sandaran lagi. Meskipun begitu duniamu sesungguhnya tidak akan berhenti berputar hanya karena orang tuamu berpisah.

1. Sampai kapanpun mereka adalah orang tuamu. Tidak ada hal satupun yang bisa menggantikan mereka di hatimu. Meski mereka berpisah kamu masih bisa terus berkomunikasi dengan mereka.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/1-nutanuniversecom-cff47fe57c0388aa219aa3b9093c81e1.jpg

2. Keluarga besarmu juga akan selalu bersamamu. Ada nenek, kakek, tante, om dan sepupu yang akan menemanimu. Mereka akan menghiburmu dan ikut mendukungmu.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/2-huffingtonpostcom-2108eff00cf535e0d54d186f4e7b013e.jpg

3. Hey, kamu juga masih memiliki teman-teman. Sahabatmu yang tidak pernah lelah berada di sampingmu juga akan selalu ada untukmu. Kamu bisa berbagi kesedihanmu dengannya.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/3-favimcom-5a216dc878203a28ab07cd281aac443b.jpg

4. Kamu juga masih memiliki guru-guru yang perhatian padamu. Meskipun orang tuamu berpisah bukan berarti kamu akan kekurangan perhatian.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/4-d93schoolsorg-aa0239a37e3aa93a74faad79f4ec0c57.jpg

5. Kamu terlalu berharga jika harus mengurung diri, terus terpuruk dan merusak diri sendiri karena tidak bisa menerima kenyataan bahwa orang tuamu berpisah.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/5-huffingtonpostcom-f03a34ceac1d96be897b3dc825d2803f.jpg

6. Meski orang tuamu berpisah kamu masih bisa hidup dengan baik, tinggal di rumah yang nyaman dan makan-makanan yang enak. Cobalah lihat orang-orang selain kamu yang bahkan tidak memiliki tempat tinggal.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/6-blogubacid-76d3043e57e5982c3bd1912b44b78bce.jpg

7. Kamu harus tetap hidup untuk saling mendukung dengan saudaramu yang lain. Ketika kamu terlalu lama bersedih maka saudaramu yang lain juga akan ikut melakukan hal yang sama.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/7-everydaylifeglobalpostcom-f5c69de25b47209d009ad3a76416bb2d.jpg

8. Ingatlah bahwa kamu masih memiliki impian yang harus kamu raih. Ingatlah selalu kalau kamu pantas mendapatkan apa yang kamu impikan itu dan berjuanglah untuk mendapatkannya.

http://cdn.idntimes.com/content-images/post/20151123/8-bridgewellnesscentercom-e4461955dc8aca731f33adb2073abd6c.jpg

Jangan karena orangtuamu bercerai, kehidupanmu juga terhenti. Masih banyak waktu yang harus kamu jalani supaya kamu tidak mengulangi kejadian yang dialami oleh kedua orangtuamu.

Share
Topics
Editorial Team
Uzlifatul Azmiyati
EditorUzlifatul Azmiyati
Follow Us

Latest in Life

See More

Dolorem ut similique fugit amet provident ut perferendis suscipit m

01 Des 2025, 15:19 WIBLife