Rasa benci adalah normal dan manusiawi, meskipun itu merupakan hal yang negatif. Rasa benci mirip dengan perasaan negatif lainnya, tetapi cenderung lebih kompleks. Rasa benci tidak semerta-merta akan hilang hanya karena orang yang dibenci bersikap baik ataupun meminta maaf. Bahkan, rasa benci bisa muncul terhadap orang yang belum dikenal bukan karena perilaku tertentu, tetapi karena yang dibenci bisa menjadi dirinya sendiri. Apa yang diinginkan terjadi terhadap orang yang dibenci juga bermacam-macam. Mulai dari ingin melihatnya hancur, menderita sampai dengan keinginan untuk membunuhnya.
Hal yang menarik adalah ketika si pembenci bertemu dengan orang yang punya kebencian sama, sehingga dapat memperkuat kebencian itu jadi lebih intens. Si pembenci juga bisa mempengaruhi orang lain untuk ikut membenci seseorang, meskipun orang itu tidak memiliki pengalaman merugikan dengan orang yang dibenci. Nah, jika saat ini kamu sedang merasakan kebencian terhadap seseorang, lebih baik untuk segera menetralisir perasaan tersebut dengan cara berikut ini.
