Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

20 Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu, Bapak, Sahabat dan Pasangan

Unsplash/Annie Spratt
Unsplash/Annie Spratt

Mau mengucapkan ulang tahun untuk orang terdekat tapi bingung kata-katanya? Nah, sekarang kamu gak perlu bingung lagi, IDN Times telah menyiapkannya nih untuk kamu.

Beberapa ucapan ulang tahun ini bisa kamu gunakan saat hari ulang tahun Ibu, Bapak, sahabat ataupun pasanganmu. Langsung cek yuk di bawah ini!

1. Ibu adalah malaikat bagi anak-anaknya

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ibu, gak mungkin aku bisa membalas semua kebaikanmu. Engkau adalah malaikatku dan aku hanya bisa mendoakanmu. Semoga engkau selalu dalam cinta dan kasih sayang Tuhan. Selamat ulang tahun Ibu! "

2. Aku bahagia terlahir sebagai anakmu, Ibu

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ibu, aku bahagia terlahir sebagai anakmu. Aku selalu ingin berada di sampingmu dan menemanimu selalu. Aku tidak bisa apa-apa tanpa dirimu. Semoga, Ibu dan juga Bapak sehat selalu dan bahagia dunia akhirat. Selamat ulang tahun Ibu! "

3. Kebahagiaan ibu adalah kesempurnaan dalam hidup

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Selamat ulang tahun Ibuku sayang! Bagiku, kebahagiaan Ibu adalah kesempurnaan hidupku. Aku sangat sayang padamu, Ibu. Jangan khawatir, dalam doaku selalu ku sebut namamu Ibu agar engkau sehat selalu dan panjang umur. "

4. Semoga aku bisa membanggakanmu kelak

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ibuku sayang, selamat ulang tahun! Terima kasih atas semua kebaikan dan ketulusanmu selama ini, maaf aku gak bisa membalasnya. Di hari yang baik ini, aku berharap bisa menjadi anak yang bisa membanggakan Ibu kelak suatu saat nanti. "

5. Semoga Ibu selalu disayang Tuhan dan diberi panjang umur

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ibu, selamat ulang tahun! Semoga Ibu selalu disayang Tuhan dan diberikan keberkahan umur serta kebaikan. Sehat selalu ya Ibu, aku sayang kamu! "

6. Terima kasih atas cinta tanpa syarat yang selalu kau berikan untukku

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ayah terima kasih atas cinta tanpa syarat yang engkau persembahkan untukku. Hari ini adalah hari spesialmu, aku ingin mengungkapkan rasa sayangku padamu. Selamat ulang tahun ayah, aku sayang kamu! "

7. Aku menjadi orang yang lebih baik karena kau telah mengajarkan banyak hal padaku

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Selamat ulang tahun untuk ayahku yang hebat! Engkau adalah inspirasi dan pahlawanku. Engkau juga yang mengajarkanku tentang harapan dan impianmu, hingga aku menjadi orang yang lebih baik. Terima kasih pahlawanku! "

8. Terima kasih selalu ada di sampingku saat suka dan duka

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Terima kasih ayah, engkau selalu menunjukkan jalan mana yang benar dan jalan mana yang salah dalam hidup. Terima kasih juga telah selalu ada di saat suka maupun duka. Selamat ulang tahun untuk ayahku yang luar biasa! "

9. Semoga ayah selalu diberi kebahagiaan oleh Tuhan

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Selamat ulang tahun ayah! Semoga ayah selalu dilimpahkan rahmat dan kebahagiaan oleh Tuhan. Sekali lagi selamat ulang tahun, aku sayang ayah! "

10. Aku sangat beruntung memiliki sosok ayah sepertimu

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Ayah, aku beruntung memiliki seorang ayah sepertimu. Engkau gak pernah berhenti menyayangiku dan tak pernah lelah mengajarkanku tentang arti kehidupan. Selamat ulang tahun ayah! "

11. Terima kasih sahabat sudah mau menjadi teman baikku

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Teringat dulu ketika pertama kalu berjumpa, gak menyangka kita sudah sejauh ini saling mengenal. Terima kasih sudah menjadi teman terbaik dalam hidupku. Selamat ulang tahun sahabatku! "

12. Meski berbeda, kita bisa saling mengerti dan memahami

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Gak ada yang sama dalam diri kita. Namun karena kedewasaan, kita saling mengerti dan memahami. Terima kasih sahabat, kamu telah begitu baik padaku. Selamat ulang tahun! "

13. Semoga segala impianmu jadi nyata dan didengar oleh Tuhan

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Apa yang kita lakukan demi seorang sahabat, kadang kali terasa melelahkan. Namun, di situlah indahnya nilai persahabatan. Semoga asamu terengkuh dan mimpimu menjadi nyata. Selamat ulang tahun! "

14. Meski jauh, doaku akan selalu menyertaimu

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Persahabatan bukan diukur dengan jarak, melainkan dengan hati. Meski saat ini kita berjauhan, doaku untukmu selalu terlimpahkan. Selamat ulang tahun sahabatku, semoga bahagia selalu menyertaimu! "

15. Bersama bukan berarti harus sama

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Bersama bukan berarti harus sama. Justru perbedaan ini yang membuat kita bisa saling mengerti satu sama lain. Selamat ulang tahun sobat! "

16. Terima kasih telah membuat hidupku sempurna

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Selamat ulang tahun untuk kekasihku! Terima kasih telah membuat hidupku terasa sempurna."

17. Tetaplah menjadi yang terhebat dan selalu ada dalam hidup

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Gak pernah terpikirkan sebelumnya bahwa aku bisa bertemu denganmu. Dan kita bisa menjadi sedekat ini. Tetaplah menjadi yang terhebat dan selalu ada dalam hidupku. Selamat ulang tahun sayang! "

18. Mencintaimu itu bagaikan angin

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Mencintaimu sama seperti angin, menyejukkan. Meski tak terlihat, namun begitu jelas terasakan. Selamat ulang tahun kekasihku! "

19. Aku gak bisa membayangkan hidupku tanpamu

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Jika melihatmu, aku merasa jatuh cinta berulang kali dengan orang yang sama. Tetaplah setia, karena aku gak bisa membayangkan hidupku tanpamu. Selamat ulang tahun! "

20. Terima kasih untuk kenyamanan dan kasih sayang yang telah kamu berikan

IDN Times/Rully Bunga
IDN Times/Rully Bunga

" Selamat ulang tahun untuk kekasihku tercinta! Terima kasih untuk kenyamanan dan kasih sayang yang telah kau berikan selama ini. Mari terus melangkah ke depan dengan penuh suka cita. Aku sangat mencintaimu!"

Itu tadi beberapa ucapan-ucapan ulang tahun untuk yang bisa kamu berikan untuk orang-orang terdekat. Semoga menginspirasi!

Share
Topics
Editorial Team
Rully Bunga
EditorRully Bunga
Follow Us

Latest in Life

See More

Expedita non do totam provident accusantium obcaecati ea eum dolor necessitatibus eligendi veniam cupiditate doloribus voluptas

07 Jan 2026, 09:23 WIBLife