Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Mudah Diolah, 5 Bahan Makanan Ini Baik untuk Pertumbuhan Gizi Anak

instagram.com/kelincitertidur
instagram.com/kelincitertidur

1000 hari pertama semenjak bayi dalam kandungan merupakan masa emas bagi pertumbuhan bayi. Untuk mendukung pertumbuhan yang maksimal tentu diperlukan asupan yang bergizi.

Menjelang hari gizi nasional yang akan jatuh pada 25 Januari, IDN Media berkolaborasi dengan Grab mengadakan acara yang bertema 'Gizi Seimbang Pertumbuhan Cemerlang' pada 11 Januari kemarin.

Dalam acara ini juga diedukasi mengenai makanan bergizi melalui cooking demo dilakukan oleh Kushandari Arfanidewi founder akun Instagram @kelincitertidur. Berikut 5 bahan makanan yang mudah diolah dan baik untuk perkembangan gizi anak:

1. Kentang

unsplash.com/rebeckagsendroiu
unsplash.com/rebeckagsendroiu

Anak seringkali susah bila harus makan nasi, bahkan beberapa anak ada yang mengalami fase menolak makan nasi. Pasalnya, karbohidrat selain penting untuk pertumbuhan anak juga penting untuk sumber kekuatan.

Kentang bisa menjadi pilihan untuk pengganti nasi, tekstur kentang yang lembut cenderung lebih disukai oleh anak-anak. Agar tidak bosan, kentang dapat dikreasikan menjadi berbagai resep masakan.

2. Ikan Laut

unsplash.com/carolineattwood
unsplash.com/carolineattwood

Ikan dinilai mengandung omega 3 yang tentunya penting bagi perkembangan otak anak. Selain itu, tekstur ikan yang lembut sangat cocok untuk di konsumsi oleh anak-anak yang sedang mengalami pertumbuhan gigi.

Namun, masih banyak orangtua yang khawatir akan konsumsi ikan laut pada anak karena banyaknya isu ikan mengandung merkuri. Untungnya, saat ini orangtua dapat berkonsultasi dengan dokter kapan saja untuk bertanya makanan apa yang aman untuk dikonsumsi oleh anak-anak.

Konsultasi dengan dokter dapat dilakukan melalui chat lewat aplikasi Good Doctor pada Grab, mudah dilakukan dan tentunya cepat mendapat respon dari dokter.

3. Bayam

unsplash.com/fruitorvegetable
unsplash.com/fruitorvegetable

Bayam mengandung zat mineral dan besi yang sangat baik bagi perkembangan anak. Mudah didapat dan terjangkau, bayam menjadi salah satu sayuran favorit bagi orang tua untuk dikonsumsikan pada anaknya.

Tekstur yang lembut dan tidak beraroma, membuat sayur bayam mudah disembunyikan dalam makanan olahan daging. Apabila setelah berbagai usaha anak tetap tidak mau diberikan sayur, orang tua dapat berkonsultasi dengan dokter gizi di aplikasi Good Doctor mengenai pengganti gizi bagi anaknya.

4. Tahu

unsplash.com/deviyahya
unsplash.com/deviyahya

Protein kedelai juga sangat baik bagi pertumbuhan anak, tahu merupakan salah satu yang digemari oleh anak-anak. Memiliki tekstur lembut dan mudah dikreasikan dengan bahan makanan lain menjadikan tahu sebagai salah satu bahan makanan favorit anak-anak. Selain itu, tahu juga dapat digunakan sebagai bahan untuk mengenalkan stimulasi pada anak.

5. Pisang

unsplash.com/shootdelicious
unsplash.com/shootdelicious

Pisang merupakan salah satu buah yang paling sering digunakan untuk bahan MPASI. Tekstur lembut, rasa manis, dan aromanya yang khas tentu menjadi favorit anak-anak. Selain baik untuk pertumbuhan gizi anak, pisang juga baik untuk pencernaan anak. 

Berikut 5 bahan makanan yang mudah diolah dan baik untuk perkembangan gizi anak, tentunya orang tua ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya. Namun, pemberian makanan bergizi pada anak perlu diikuti dengan pengetahuan akan jumlah, proses, dan waktu yang tepat untuk memberikan.

Tidak perlu khawatir, saat ini orangtua dapat bertanya langsung dengan ahlinya melalui fitur konsultasi dalam aplikasi Good Doctor. Selamat mencoba, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
sherly
Editorsherly
Follow Us

Latest in Life

See More

Sit eiusmod minim voluptas assumenda commodi magni culpa sit harum

19 Jan 2026, 16:20 WIBLife