Nampaknya 2019 menjadi tahun yang manis bagi penyatuan cinta pasangan selebriti. Beberapa pasangan artis tahun ini resmi melangsungkan lamaran setelah lama menjalin kasih. Bahkan, ada yang mengejutkan publik tanpa gosip pacaran namun langsung serius merancang pernikahan.
Kira-kira siapa saja seleb yang telah lamaran dan berstatus bertunangan tahun ini dan siap naik pelaminan dalam waktu dekat? Berikut ini ulasannya.
