Akhir tahun 2019 dikejutkan dengan berita keluarnya penyanyi Lee Hi dari YG Entertainment. Pihak YG telah mengonfirmasi berita hengkangnya Lee Hi yang telah bergabung dengan YG sejak tahun 2012.
Mereka mengatakan bahwa kontrak antara Lee Hi dan YG telah berakhir. Hal tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Lee Hi sendiri, dalam akun Instagram pribadinya ia menuliskan surat dalam unggahan terbarunya. Ia mengatakan bahwa dirinya telah resmi keluar dari agensi yang telah membesarkan namanya tersebut.
Tak lupa ia mengucapkan terima kasih kepada staf dan semua pihak yang telah membersamai hingga saat ini. Setelah bertaun-tahun berkarya, simak berikut 7 lagu milik Lee Hi yang paling populer.
