8 Peserta Produce X 101 yang Punya Tinggi Badan Lebih dari 185cm

Tahun ini acara survival bertajuk Produce 101 sudah memasuki season 4 lho. Pada season ini acara tersebut bernama Produce X 101. Tapi ada hal yang menarik nih dari acara ini, yaitu ada beberapa kontestan yang memiliki tinggi badan diatas rata-rata. Siapa saja mereka?
Berikut beberapa potret kontestan Produce X 101 yang memiliki tinggi badan lebih dari 185 cm.
1. Sung Min Seo asal SF Entertaiment. Walaupun masih berumur 19 tahun, ia memiliki tinggi 190 cm dan menjadi yang tertinggi dalam acara ini

2. Lee Sang Ho asal Gost Agency. Trainee imut yang satu ini memiliki tinggi badan 189 cm dan berat badan 70 kg, tak heran ia menjadi seorang model

3. Oh Sae Bom asal NEST Management. Pemilik tinggi badan 189 cm ini cocok jadi model belum?

4. Yun Hyun Jo asal Gost Agency. Trainee yang memiliki tinggi badan 188 cm ini jago dalam membuat lirik lagu rap

5. Peak asal Chandelier Music. Trainee sekaligus artis asal Thailand ini memiliki tinggi badan 186 cm

6. Kwon Tae Eun asal Aconic Entertaiment. Penyuka olahraga badminton ini memiliki tinggi badan 185 cm

7. Yoo Seong Jun asal Yuehua Entertaiment. Pemilik tinggi badan 185 cm ini kalau senyum manis banget, setuju?

8. Lee Jin Hyuk asal TOP Media. Member dari boyband UP10TION yang mempunyai tinggi 185 cm ini memiliki nama panggung Wei

Nah, itulah beberapa potret peserta Produce X 101 yang memiliki tinggi badan di atas 185 cm. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan kalian seputar dunia KPop.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.


.png)













