Menjadi orang tua adalah anugerah terindah dalam hidup sepasang anak manusia. Dimulai dari bertemu jodoh, menikah, hamil hingga melahirkan. Perjuangan ini bukan hanya milik seorang wanita sebagai ibu. Namun juga milik pria yang akan menjadi seorang ayah. Salah satu perjalanan cinta yang akan selalu diingat adalah saat proses persalinan yang dilalui seorang calon ibu. Hingga tak jarang mereka ingin mengabadikan momen persalinan sang istri melalui banyak media.
Seperti beberapa selebriti berikut ini. Melalui perjalanan panjang yang penuh dengan keharuan dan senyum bahagia. Pasangan selebriti ini membagikan momen persalinan dan kelahiran anak mereka melalui video. Baik yang hanya diunggah di akun Instagram atau di channel Youtube. Melalui video ini, banyak pelajaran yang bisa dipetik. Salah satunya yaitu kesabaran dalam setiap perjuangan, termasuk saat menyambut buah hati. Lalu siapa saja mereka? Dan seperti apa kisahnya?
