Jakarta, IDN Times - Di era digital saat ini, gawai begitu membantu pekerjaan jadi lebih mudah bagi mayoritas banyak orang, tapi dampak dari kemudahan ini juga bisa menimbulkan risiko. Salah satu akibatnya adalah cedera yang timbul dari penggunaan gawai tersebut.
Dalam penelitian yang dilakukan oleh Virgin Mobile di seluruh dunia, tercatat sekitar 3,8 juta orang dilaporkan menderita rasa sakit pada beberapa bagian tubuh setiap tahunnya di dunia. Hampir dari satu dekade yang, lalu kasus serupa sudah menimpa lebih dari
38 persen populasi pengguna ponsel. Sebab, mereka terlalu sering texting dengan gawainya.
Beberapa cedera yang ditimbulkan akibat texting adalah trigger finger, de quervain syndrome, carpal tunnel syndrom, tennis elbow, dan golfer's elbow. cedera-cedera tersebut termasuk dalam RSI, yakni istilah yang digunakan untuk mendefinisikan berbagai macam
cidera pada otot tendon dan saraf.