Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Meski Trendi, Nyatanya 5 Busana Ini Bikin Kesehatan Terganggu!

Pexels/Rogerio Martins
Pexels/Rogerio Martins

Agar terlihat menarik tak jarang orang-orang sering mengenakan busana yang sedang trending. Namun tak semuanya busana ini bikin nyaman pemakainya, bahkan tak jarang justru menyebabkan gangguan pada kesehatan. Dimulai dari otot yang bermasalah sampai nyeri tulang, inilah lima busana yang baiknya tidak kamu pakai lagi karena bisa mengancam kesehatan!

1. Rok sepan

Pexels/EVG
Pexels/EVG

Rok sepan atau rok pensil pastinya sudah terkenal di kalangan para wanita karir. Rok ini memang bisa membuat tubuh terlihat lebih kencang dan kurus. Namun sayangnya menggunakan rok ini bisa mengancam kesehatan. Hal ini karena potongan rok tersebut terlalu rapat sehingga keseimbanganmu bisa terganggu saat berjalan. Rok ini bisa membatasi gerakan kaki sehingga kamu bisa jatuh. Resiko terburuk adalah terjadinya penegangan pada otot dan lutut bergeser.

2. Skinny jeans

Pexels/Rogerio Martins
Pexels/Rogerio Martins

Tak hanya rok, skinny jeans pun memang sangat populer di kalangan pecinta fashion. Hal ini karena skinny jeans akan membuatmu terlihat ramping dan kencang. Namun sayangnya penggunaan skinny jeans ini bisa menyebabkan kesehatan terganggu.

Berbagai masalah yang timbul akibat penggunaan skinny jeans adalah aliran darah terhambat, sistem pencernaan terganggu dan urat nadi pun membesar. Tak hanya itu, kamu pun akan merasakan sakit pada pinggang dan terjadinya mati rasa di area kaki sampai pinggang.

3. Aksesoris besar dan berat

Pexels/Midia
Pexels/Midia

Biasanya aksesoris memang selalu menjadi pilihan tepat agar terlihat menarik. Namun nyatanya menggunakan aksesoris pun bisa mengancam kesehatan. Aksesoris yang berat dan besar tersebut bisa saja menyebabkan sakit pada leher, daun telinga robek, bahkan terjadinya kontraksi pada otot. Oleh sebab itu sebaiknya tidak berlebihan dalam menggunakan aksesoris demi kesehatanmu sendiri ya!

4. Dasi

Pexels/The Lazy Artis Gallery
Pexels/The Lazy Artis Gallery

Meski terlihat rapi, nyatanya dasi pun bisa mengancam kesehatan apabila digunakan terlalu kencang. Kerah baju yang ditarik kencang karena pemakaian dasi bisa menyebabkan aliran darah terhambat, sakit kepala dan otot pun menegang. Meskipun pemakaian dasi adalah kewajiban, usahakan jangan dipakai terlalu kencang ya apalagi sampai mencekik leher.

5. Bra ketat

Pexels/Artem Beliaikin
Pexels/Artem Beliaikin

Untuk para wanita menggunakan bra yang ketat memang kerap dijadikan pilihan agar kepercayaan diri pun timbul. Padahal memakai bra ketat akan menyebabkan berbagai masalah seperti nyeri tulang belakang, serta bahu dan punggung pun lecet. Nah sebelum membeli bra pastikan kalau memang ukurannya pas dan tidak kekecilan. Karena membeli yang tidak sesuai ukuran hanya akan menyebabkan masalah bagi kesehatanmu.

Nah hati-hati ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Indah Shaliha
EditorIndah Shaliha
Follow Us

Latest in Health

See More

Mikroplastik Bisa Jadi 'Kendaraan' Penyebar Kuman Berbahaya

18 Des 2025, 11:15 WIBHealth
ular kucing

Coba artikel reviewed by

15 Des 2025, 13:13 WIBHealth
http://i1382.photobucket.com/albums/ah270/akhayaprisca/787671102_zps4y2yx23f.jpg

Artikel 42

16 Sep 2025, 10:54 WIBHealth
http://i1296.photobucket.com/albums/ag19/Melarissa_Benedicta/the blonde salad_fashionnewsmagazine_zpswlnkn5tx.jpg

Artikel 20

16 Sep 2025, 10:19 WIBHealth
DVkkskcl40.png

Artikel 5

16 Sep 2025, 10:11 WIBHealth
IMG20240724165502.jpg

tes timezone wita

25 Jul 2025, 15:00 WIBHealth
singa

artikel coba draft

25 Jul 2025, 11:47 WIBHealth
burung

Artikel agustus update

15 Jul 2025, 16:48 WIBHealth