8 Cara Alami Mengatasi Depresi, Solusinya Ada di Sekitarmu kok!

Depresi mungkin dialami oleh siapapun. Tidak peduli seberapa pun sehatnya fisikmu atau seberapa kamu menjaga pikiranmu untuk tetap positif, tetap akan ada titik di hidupmu yang menguji ketahanan mentalmu. Yang perlu kamu lakukan pertama adalah mengakui bahwa perasaanmu sedang tidak baik-baik saja.
Memaksakan diri untuk tetap berpikir positif ketika kamu tahu bahwa hatimu sedang tidak baik-baik saja bisa berdampak pada meledaknya emosimu jika tertumpuk.
Sebelum itu terjadi, dilansir dari wellbabyboomer.com dan webmd.com, berikut ini beberapa cara alami untuk mengatasi depresi!
1. Cahaya matahari yang lembut

Saat musim hujan, di saat langit sering mendung, bisa membuat seseorang mengalami gangguan afektif musiman. Ketika cahaya matahari sedang lembut, sempatkan untuk membuatmu terpapar olehnya. Ini akan membuat perasaanmu lebih tenang dan lebih baik.
2. Olahraga yang cukup

Olahraga yang rutin bisa menyingkirkan perasaan galaumu. Olahraga juga bisa meningkatkan produksi hormon endorfin, yang membuatmu merasa lebih baik.
3. Makanan dengan nutrisi lengkap

Memakan santapan dengan nutrisi lengkap akan memastikan tubuhmu untuk berfungsi dengan baik. Tentunya itu termasuk fungsi otakmu.
4. Mengonsumsi probiotik

Kesehatan usus ternyata sangat berhubungan dengan kesehatan otak. Makan yogurt atau kapsul probiotik bisa memperbaiki kondisi mood kamu dari waktu ke waktu.
5. Mendengarkan musik

Mendengarkan musik yang semangat atau menenangkan, tergantung dari tingkat depresimu, bisa membuatmu merasa lebih baik. Kalau kamu bisa main alat musik, mainkanlah, karena itu akan sangat membantu.
6. Menghabiskan waktu dengan teman yang suportif

Membangun pertemanan dan koneksi yang sehat serta suportif adalah solusi efektif untuk mengatasi depresi. Rasa senang bersama mereka saat kamu merasa down adalah obat yang manjur untuk perasaanmu.
7. Mengonsumsi minyak ikan

Asam lemak omega-3 dalam minyak ikan dapat mengurangi depresi dengan meningkatkan fungsi otak. Sempatkan untuk makan ikan dalam beberapa hari selama seminggu atau konsumsi suplemen terkait.
8. Mengonsumsi vitamin D

Vitamin D sangat penting untuk kesehatan otakmu. Berbagai penelitian skala besar menemukan korelasi antara rendahnya konsumsi vitamin D dengan depresi.
Itulah tadi beberapa cara untuk mengatasi depresi dengan alami, tanpa bantuan profesional. Jika kamu sudah melakukan cara-cara di atas tapi tidak cukup membantumu, segera cari penanganan ahli ya!

















