Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Ciri-ciri Kanker Kelenjar Getah Bening yang Jarang Disadari Pasien

Pixabay/rawpixel
Pixabay/rawpixel

Seperti jenis kanker lain, kanker kelenjar sangat sulit disembuhkan. Sebab kanker jenis ini termasuk ganas menyerang sistem limfatik. Sehingga kemungkinan sembuhnya sangat kecil.

Hal ini biasanya tergantung pada stadium kanker yang diderita. Oleh karena itu, simak informasi berikut agar kamu mengetahui gejala-gejala adanya kanker kelenjar getah bening sehingga dapat menghindari kondisi terburuknya.

1. Berat badan turun secara drastis

doctoroz.com
doctoroz.com

Limfona yang terindikasi terkena kanker nyatanya dapat memicu turunnya beran badan secara drastis, tanpa penyebab yang diketahui. Kondisi ini biasanya disebabkan karena tubuh membakar lebih banyak energi untuk mencoba melawan sel-sel kanker yang ada pada tubuh. Akibatnya, berat badan akan berkurang 5 hingga 10 persen setiap bulannya.

2. Demam disertai mengigil dan keringat

yahoo.com
yahoo.com

Salah satu gejala yang sangat umum ditemui adalah demam. Sebab, demam merupakan pertanda jika imunitas seseorang sedang lemah sehingga infeksi sangat mudah menyerang. Dalam gejala kanker kelenjar getah bening, demam biasanya terjadi disertai tubuh yang kedinginan dan menggigil, serta keluarnya keringat yang sangat banyak saat malam hari.

3. Cepat lelah

Unsplash/Vladislav Muslakov
Unsplash/Vladislav Muslakov

Penderita kanker kelenjar getah bening akan sangat mudah mengalami kelelahan. Sebab, kelelahan merupakan tanda jika tubuh sedang tidak dalam keadaan sehat. Jadi, jika kamu merasa lelah terus menerus tanpa alasan yang jelas sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.

4. Muncul ruam dan gatal

remediesforme.com
remediesforme.com

Kanker kelenjar getah bening yang hidup terlalu lama ternyata dapat menyebabkan kulit gatal hingga muncul ruam. Selain itu, ruam dan gatal tersebut akan menimbulkan benjolan pada kulit. Kondisi ini umunya terjadi pada kanker jenis limfoma hodging.

5. Nyeri di bagian dada atau punggung bawah

nyeri dada
nyeri dada

Kelenjar getah bening merupakan organ tubuh yang terletak pada timus, yaitu organ kecil yang berada di antara paru-paru dan tulang dada. Oleh karena itu, adanya kanker kelenjar getah bening akan memengaruhi timus dan menyebabkan nyeri dada. Kanker kelenjar getah bening juga dapat menyerang limfa di sekitar punggung bawah, sehingga menimbulkan pembengkakan pada saraf sumsum tulang belakang.

6. Nyeri perut

carehospitals.com
carehospitals.com

Perut yang terasa nyeri atau kurang nyaman bisa juga menjadi gejala lain adanya kanker kelenjar getah bening. Biasanya nyeri perut ini akan terjadi secara konstan dan sulit dihilangkan. Saat kondisi ini menyerang sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.

7. Bengkak di daerah kelenjar getah bening

redorbit.com
redorbit.com

Saat kanker mulai memasuki stadium awal, sel kanker yang berada di sekitar kelenjar getah bening akan menimbulkan bengkak atau benjolan. Biasanya, benjolan tersebut muncul di daerah leher, ketiak, dan pangkal paha.

Belum ada obat yang dinyatakan efektif mengobati kanker kelenjar getah bening. Oleh karena itu, sebaiknya mulai menjaga kesehatan dengan hidup sehat serta kenali gejala yang terjadi saat kanker ini menyerang. Dengan begitu, kamu bisa menghindari sel kanker tumbuh lebih parah

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Share
Topics
Editorial Team
M. Tarmizi Murdianto
EditorM. Tarmizi Murdianto
Follow Us

Latest in Health

See More

Mikroplastik Bisa Jadi 'Kendaraan' Penyebar Kuman Berbahaya

18 Des 2025, 11:15 WIBHealth
ular kucing

Coba artikel reviewed by

15 Des 2025, 13:13 WIBHealth
http://i1382.photobucket.com/albums/ah270/akhayaprisca/787671102_zps4y2yx23f.jpg

Artikel 42

16 Sep 2025, 10:54 WIBHealth
http://i1296.photobucket.com/albums/ag19/Melarissa_Benedicta/the blonde salad_fashionnewsmagazine_zpswlnkn5tx.jpg

Artikel 20

16 Sep 2025, 10:19 WIBHealth
DVkkskcl40.png

Artikel 5

16 Sep 2025, 10:11 WIBHealth
IMG20240724165502.jpg

tes timezone wita

25 Jul 2025, 15:00 WIBHealth
singa

artikel coba draft

25 Jul 2025, 11:47 WIBHealth
burung

Artikel agustus update

15 Jul 2025, 16:48 WIBHealth