Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App

Untuk perayaan imlek, biasanya juga ada jajanan yang wajib ada untuk menyambut tamu yang berkunjung di rumah. Nah, daripada beli di luar, coba deh bikin sendiri dengan resep butter cookies yang satu ini. Gak susah, kok.

Bahan butter cookies:

  • 80 gr butter
  • 120 gr mentega
  • 100 gr gula halus
  • 300 gr tepung terigu pro. rendah
  • 1 butir telur
  • 5 sdm susu bubuk

Cara membuat butter cookies:

1. Kocok butter, mentega, dan gula halus hingga sedikit pucat.

2. Masukkan telur, lalu kocok hingga rata.

3. Masukkan tepung dan susu bubuk, kemudian aduk hingga tercampur rata.

4. Masukkan dalam plastik segitiga, potong ujungnya, semprotkan pada loyang dan beri coklat chip di atasnya.

5. Oven dengan suhu 180C selama 15-20menit. Sajikan.

Pas banget!

Editorial Team

EditorYummy