Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Pinjaman Fintech Syariah Tembus Rp1 Triliun Sepanjang Tahun Lalu

IDN Times/Arief Rahmat
IDN Times/Arief Rahmat

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Asosiasi Fintech Syariah Indonesia (AFSI) Ronald Yusuf Wijaya menuturkan penyaluran pinjaman fintech syariah mencapai Rp1 triliun sepanjang tahun lalu. Angka itu naik signifikan dibandingkan 2018 yang hanya Rp60 miliar.

"Kalau dihitung dari semua fintech syariah, tidak semua dari P2P (peer to peer). Tapi ada juga yang lain, quick count kami hampir Rp1 triliun selama 2019,” kata Ronald di Jakarta, Selasa (14/1).

1. Pertumbuhan penyaluran pinjaman fintech syariah bisa mencapai Rp2-3 triliun

IDN Times / Auriga Agustina
IDN Times / Auriga Agustina

Ronald memproyeksikan pertumbuhan penyaluran pinjaman fintech syariah pada tahun ini akan lebih cemerlang, bahkan bisa mencapai Rp2-3 triliun.

"Fintech syariah ini lebih banyak masuk ke keuangan digital," ujarnya.

2. Proyeksi pertumbuhan P2P syariah masih lebih rendah daripada P2P lending konvensional

IDN Times / Auriga Agustina
IDN Times / Auriga Agustina

Kendati begitu, Ronald menilai proyeksi pertumbuhan P2P syariah masih lebih rendah jika dibandingkan P2P lending konvensional yang diperkirakan mencapai Rp 80 triliun. Hal itu lantaran masih banyak kendala di sektor syariah.

“Dari segi infrastruktur misalnya, payment gateway di syariah enggak punya. Tapi insyaallah nanti seiring banyaknya demand ada infrastruktur tambahan percepatan fintech syariah di Indonesia," tuturnya.

3. Terdapat 120 fintech syariah anggota Asosiasi Fintech Syariah Indonesia

IDN Times / Auriga Agustina
IDN Times / Auriga Agustina

Hingga saat ini, terdapat 120 fintech syariah yang menjadi keanggotaan Asosiasi Fintech Syariah Indonesia. Sementara fintech khusus pinjaman online atau peer to peer (P2P) lending berbasis syariah yang telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) masih berjumlah 12 fintech.

Berdasarkan data OJK hingga Oktober 2019, total penyaluran pinjaman dari fintech lending mencapai Rp68 triliun. Ini meningkat 200 persen dari posisi Oktober tahun lalu.

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App. Unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Share
Topics
Editorial Team
Auriga Agustina
EditorAuriga Agustina
Follow Us

Latest in Business

See More

Artikel reviewed coba

22 Des 2025, 12:01 WIBBusiness
ss_8d23b9dd754ae8d287c0588641f169abe8acb86a.1920x1080.jpg

Ciba artikel table

15 Des 2025, 13:53 WIBBusiness
rthtrh

coba test lagi lagi

09 Des 2025, 14:57 WIBBusiness
ss_df1de01f93f61bd30d64e6206b606d0a15cb485f.1920x1080.jpg

test artikel lagi

09 Des 2025, 14:54 WIBBusiness
02.jpg

test artikel

09 Des 2025, 14:51 WIBBusiness
GVq5Zpna8AAQq-M.jpg

artikel community 2

01 Des 2025, 15:17 WIBBusiness
E_8IbBkVIAk8LeP.jpg

artikel community 3

28 Nov 2025, 15:16 WIBBusiness
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

Cek carousel

24 Nov 2025, 10:02 WIBBusiness
ss_0b9594934db8a1457c915e200f9d0d9b447a3df4.1920x1080.jpg

Artikel test data

21 Nov 2025, 13:41 WIBBusiness
Nulla facilisi

dwedwe

19 Nov 2025, 14:39 WIBBusiness