Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Mengenal Beujek, Aplikasi Transportasi Online Besutan KOPBAN

Jakarta, IDN Times - Aplikasi transportasi online kian menjamur kendati tak sedikit yang tumbang di tengah jalan. BeUjek atau Beujek, perusahaan ride-hailing yang berada di bawah naungan koperasi BeU Abadi Nusantara turut menjajal pasar transportasi online.

Apa saja kelebihan BeuJek dibanding transportasi online lainnya?

1. Beujek berkonsep koperasi

Dilansir dari kopban.com, Beujek digagas oleh Eka Maulana bersama dengan 42 rekannya. Beujek mengklaim telah memiliki cabang di 33 provinsi.

Karena berkonsep koperasi, seluruh pengemudi BeUjek wajib memiliki Simpanan Pokok Koperasi Rp250.000 (dicicil Rp10.000/hari selama 25 hari di bulan pertama) cukup sekali bayar. Selain itu, pengemudi wajib memiliki tabungan pada Bank Pemerintah yang ditunjuk oleh Koperasi BeUAbadi Nusantara (KOPBAN).

2. Pengemudi dapat asuransi jiwa hingga sembako gratis tiap bulan

IDN Times/Istimewa
IDN Times/Istimewa

Keunggulan layanan yang ditawarkan Beujek adalah pengemudi mendapatkan asuransi jiwa sebesar Rp28 juta. Selain itu, pengemudi juga mendapatkan sembako seperti beras 5 kg, minyak 1 liter, gula 1 kg dan oli gratis setiap bulan.

Selain itu, mitra Beujek juga akan menerima bonus yang disebut Bonus Tri Beujek, yaitu bonus harian yang hanya dikenakan bagi hasil 25 hari kalender, 5 dan 6 hari bebas potongan di mana pemotongan secara flat Rp30.000/hari untuk kota dan provinsi, dan pemotongan flat Rp15.000 untuk kota kabupaten.

3. Beujek memberikan beragam layanan

Beujek memberikan beragam layanan aplikasi, di antaranya Beu Ride, Beu Car, Beu Paket, Beu Food, Beu Truck, Beu Jago, dan Beu Apotek. Namun, berdasarkan penelurusan IDN Times, setelah diluncurkan hingga saat ini aplikasi Beujek belum tersedia di aplikasi Play Store.

Share
Topics
Editorial Team
Anata Siregar
EditorAnata Siregar
Follow Us

Latest in Business

See More

Artikel reviewed coba

22 Des 2025, 12:01 WIBBusiness
ss_8d23b9dd754ae8d287c0588641f169abe8acb86a.1920x1080.jpg

Ciba artikel table

15 Des 2025, 13:53 WIBBusiness
rthtrh

coba test lagi lagi

09 Des 2025, 14:57 WIBBusiness
ss_df1de01f93f61bd30d64e6206b606d0a15cb485f.1920x1080.jpg

test artikel lagi

09 Des 2025, 14:54 WIBBusiness
02.jpg

test artikel

09 Des 2025, 14:51 WIBBusiness
GVq5Zpna8AAQq-M.jpg

artikel community 2

01 Des 2025, 15:17 WIBBusiness
E_8IbBkVIAk8LeP.jpg

artikel community 3

28 Nov 2025, 15:16 WIBBusiness
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

Cek carousel

24 Nov 2025, 10:02 WIBBusiness
ss_0b9594934db8a1457c915e200f9d0d9b447a3df4.1920x1080.jpg

Artikel test data

21 Nov 2025, 13:41 WIBBusiness
Nulla facilisi

dwedwe

19 Nov 2025, 14:39 WIBBusiness