Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Jokowi: Partisipasi Perempuan Dapat Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi

Foto hanya ilustrasi. (ANTARA FOTO/Maulana Surya)
Foto hanya ilustrasi. (ANTARA FOTO/Maulana Surya)

Osaka, IDN Times - Presiden Joko 'Jokowi' Widodo mengatakan peran perempuan di dalam ekonomi, politik dan kehidupan bermasyarakat masih jauh dari potensi yang ada. Menurut dia, di era berbagai tren yang dipicu digitalisasi dan globalisasi, perempuan bisa lebih unggul daripada pria.

“Perempuan lebih rajin, lebih tekun, lebih detail, lebih sabar, dan lebih team-work daripada kita. E-commerce dan teknologi membutuhkan karakter seperti itu. Meningkatkan partisipasi perempuan dalam bisnis, ekonomi dan politik otomatis akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan daya saing nasional di era digital,” ungkap Jokowi pada Sesi III KTT G20 Osaka bertema Addressing Inequalities & Realizing an Inclusive and Sustainable World, Sabtu (29/6).

1. Pemerintah akan fokus pada pembangunan SDM

IDN Times/Istimewa
IDN Times/Istimewa

Jokowi mengatakan, ke depan pemerintahannya akan fokus pada pembangunan sumber daya manusia. Indonesia, kata Jokowi, memiliki 68,6 persen atau sekitar 181,3 juta orang berada pada usia produktif.

“Agar penduduk usia produktif tersebut menjadi bonus demografi diperlukan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing,” ucapnya.

2. Kerja sama diperlukan untuk memecahkan masalah sumber pendanaan hingga standar kompetensi

(Para pemimpin KTT G20 termasuk Presiden Jokowi berfoto di Osaka, Jepang) www.twitter.com/@jokowi
(Para pemimpin KTT G20 termasuk Presiden Jokowi berfoto di Osaka, Jepang) www.twitter.com/@jokowi

Di tingkat kawasan, Jokowi juga menyampaikan bahwa para pemimpin ASEAN baru saja mengadopsi “ASEAN Outlook on Indo-Pacific” yang berisi sikap, cara pandang dan kesiapan ASEAN untuk bekerja sama dengan pihak mana pun. Itu merupakan kontribusi ASEAN bagi upaya menjaga stabilitas dan perdamaian serta menciptakan pembangunan yang inklusif dan berkesinambungan.

“Kerja sama jelas diperlukan, pertama untuk memecahkan masalah sumber pendanaan yang tidak hanya dari pemerintah, tapi dari swasta, melalui inovasi keuangan seperti blended finance. Kedua, kerja sama dalam sertifikasi keahlian atau standar kompetensi. Semakin sertifikasi dapat diterima secara regional, akhirnya secara internasional semakin besar manfaat dari pelatihan vokasi dan keterampilan praktis buat pekerja kita,” kata Jokowi.

3. Diperlukan kerja sama untuk memberdayakan perempuan

Dok.IDN Times/Istimewa
Dok.IDN Times/Istimewa

Dalam KTT G20 tersebut, Jokowi juga mengangkat isu terkait akses pendidikan dan pemberdayaan perempuan.

“Kita semua paham bahwa akses pendidikan dan pemberdayaan perempuan merupakan elemen penting untuk mencapai target Sustainable Development Goals. Itu memerlukan kerja sama kita semua,” katanya.

4. Perlu penyesuaian sistem pendidikan

IDN Times/Indiana Malia
IDN Times/Indiana Malia

Jokowi juga mengungkapkan perlunya penyesuaian sistem pendidikan saat ini yang menurutnya masih mengikuti pola pendidikan yang lama. Di era digital seperti sekarang ini, kata dia, ada perubahan terkait pola mental dan pola pergaulan anak-anak di abad ke-21.

Jokowi mengatakan, anak-anak zaman sekarang hidup di eranya YouTube Video yang rata-rata panjangnya hanya 12 menit. Selain itu, era Instagram Video atau Twitter Video yang rata-rata panjangnya 6 menit atau bahkan sependek 1 menit.

"Dulu, anak-anak bergaul dengan misalnya naik sepeda bersama, sekarang anak kita bergaul dengan ramai-ramai main video game 'Massive Multi-Player Online Game' seperti Fortnite dan Minecraft,” ujarnya.

Share
Topics
Editorial Team
Indiana Malia
EditorIndiana Malia
Follow Us

Latest in Business

See More

[QUIZ] Jawab Pertanyaan Ini, Kami Tahu Inspirasi Taman Depan Rumahmu!

09 Jan 2026, 09:36 WIBBusiness
SLL-Surely-Tomorrow_PR-Still_Release-Date-Sept-09-2025-NO-RELEASE-BEFORE-JTBC-1366x2048.jpg

The Shawshank Redemption

07 Jan 2026, 11:41 WIBBusiness
surely-tomorrow-still (1).jpg

Artikel reviewed coba

22 Des 2025, 12:01 WIBBusiness
surely-tomorrow-still (1).jpg

artikel coba

18 Des 2025, 00:00 WIBBusiness
ss_8d23b9dd754ae8d287c0588641f169abe8acb86a.1920x1080.jpg

Ciba artikel table

15 Des 2025, 13:53 WIBBusiness
rthtrh

coba test lagi lagi

09 Des 2025, 14:57 WIBBusiness
ss_df1de01f93f61bd30d64e6206b606d0a15cb485f.1920x1080.jpg

test artikel lagi

09 Des 2025, 14:54 WIBBusiness
02.jpg

test artikel

09 Des 2025, 14:51 WIBBusiness
GVq5Zpna8AAQq-M.jpg

artikel community 2

01 Des 2025, 15:17 WIBBusiness
E_8IbBkVIAk8LeP.jpg

artikel community 3

28 Nov 2025, 15:16 WIBBusiness
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

Cek carousel

24 Nov 2025, 10:02 WIBBusiness