Jakarta, IDN Times - PT Astra Otorparts Tbk mengalami perlambatan penjualan mobil pada awal tahun ini. Momen pemilihan umum (pemilu) diyakini sebagai salah satu faktor kondisi tersebut. Masyarakat dinilai cenderung menahan diri untuk membeli kendaraan baru hingga pemilu usai.
Melihat laporan keuangan Astra pada semester I, penjualan mobil pada tiga bulan pertama tahun ini turun 5 persen menjadi 134 ribu unit. Namun, angka tersebut lebih baik dari rata-rata industri sebesar 13 persen atau sebesar 254 ribu unit.
