Jakarta, IDN Times - PT Bank Central Asia Tbk bersama dengan Japan Credit Bureau (JCB) International Indonesia meluncurkan Kartu Kredit BCA-JCB Black. Kerja sama dengan perusahaan jaringan pembayaran asal Jepang yang didirikan pertama kali pada 1961 itu, bertujuan menarik wisatawan Indonesia untuk bepergian ke Jepang.
"Kita akan lihat berapa kostumer yang sering ke Jepang dan kita akan siapkan promosi menarik," kata Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja, Direktur BCA Santoso di Thamrin, Jakarta, Senin (11/11).
