Jakarta, IDN Times - Festival Properti Indonesia yang diadakan oleh situs Rumah 123 Indonesia 2019 resmi dibuka di Grand Atrium Mal Kota Kasablanka. Pameran Property Expo ini akan digelar selama lima hari, yakni 6-10 November.
"Jadi yang kami tawarkan properti berkualitas, yang semoga bisa menjawab dari konsumen yg memang butuh properti tahun ini, cashback hingga Rp100 juta," kata General Manager Marketing Fanny Meilana di Jakarta, Rabu (6/11).
