Jakarta, IDN Times - Salah satu perusahaan e-commerce di Indonesia, Shopee kini sedang menyelenggarakan kampanye Shopee 11.11 Big Sale yang berlangsung di tanggal 14 Oktober hingga 11 November 2019.
"Tahun lalu kita mencatat 11 juta transaksi dalam sehari di 7 negara, naik 5,4 kali lipat," kata Direktur Shopee Indonesia Handika Jahja di acara konferensi pers 11.11 Shopee Big Sale di Jakarta, Senin (14/10).
Selama 25 hari penyelenggaraan kampanye ini, Shopee menawarkan berbagai promo menarik. Apa saja ya?
