Dok. IDN Times/Aditya Perdana Putra
Perubahan paling signifikan dapat kita lihat dan rasakan pada bagian tangki bensin yang jauh lebih ramping. Pemangkasan dimensi tanki ini membuat W175TR hanya bisa menampung maksimal 7,5 liter bensin.
Tapi dengan perubahan tangki bensin yang lebih ramping, itu bukan menjadi suatu masalah atau kekurangan pada W175TR ini. Justru, ia semakin lincah ketika berada di kondisi kemacetan dan juga membuat posisi berkendara semakin nyaman.
Semakin nyaman lagi dengan ditunjangnya model setang baru pada W175TR yang kini lebih tinggi 30 mm dari model sebelumnya. Sehingga postur tubuh kita semakin tegak dan juga tidak mudah lelah jika mengendarai W175TR teranyar ini.