Jakarta, IDN Times - Customer Care and Aftersales Service Director GM Indonesia, Dadan Ramadhani, mengatakan pihaknya akan menggelar program 'Chevrolet Lebaran Siaga 2019' untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik pada lebaran 2019.
"Chevrolet Indonesia hadir dengan layanan Chevrolet Lebaran Siaga 2019 untuk memastikan perayaan Hari Raya Idulfitri tahun ini dapat berjalan lancar, aman dan menyenangkan bagi pelanggan dan seluruh anggota keluarganya,” kata Dadan Ramadhani dalam keterangan tertuis, Minggu (26/5).
