Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Kabin Mobil Bau? Hilangkan dengan 8 Bahan Alami Berikut Ini

olx.co.id/AjriyanStore
olx.co.id/AjriyanStore

Bau di kabin mobil dapat mengurangi konsentrasi ketika mengemudi. Penyebabnya bermacam-macam, karena sisa makanan, makanan dengan bau menyengat sampai asap rokok. Nah, jika memiliki masalah ini, gak perlu repot pergi ke salon mobil. Cukup gunakan beberapa bahan alami yang diyakini efektif mengusir bau gak sedap di kabin mobil.

Berikut adalah delapan bahan alami untuk menghilangkan bau gak sedap di kabin mobil.

1. Arang

molekule.com
molekule.com

Arang adalah sebuah sisa pembakaran dari kayu. Meskipun terlihat kotor, nyatanya mampu menghilangkan bau gak sedap di kabin mobil secara alami. Caranya cukup mudah. Potong beberapa arang, kemudian letakkan di dalam sebuah mangkok dan biarkan selama beberapa hari.

2. Baking soda

medicalnewstoday.com
medicalnewstoday.com

Bahan alami berikutnya yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau gak sedap di kabin mobil yang bisa digunakan adalah baking soda. Untuk menghilangkan bau gak sedap dengan menggunakan soda kue sangat mudah.

Cuman perlu meletakkan soda kue dalam wadah tertutup yang telah dilubangi. Kemudian, menaruhnya di tempat yang gak mengganggu pengemudi atau penumpang, salah satunya di bawah kursi.

Diamkanlah selama beberapa hari, jika perlu bisa melakukan replacement setiap dua hari satu kali sampai bahan alami ini bisa bekerja secara optimal.

3. Bubuk kayu manis

gymbuddynow.com
gymbuddynow.com

Umumnya, bubuk kayu manis digunakan sebagai bahan pembuat kue. Namun, gak cuman itu, bubuk kayu manis juga berguna untuk menghilangkan bau gak sedap di kabin mobil. Misalnya, seperti bau asap rokok. Yang perlu diingat, untuk menghilangkan bau asap rokok perlu mencampur seperempat cangkir bubuk kayu manis dengan setengah gelas cuka apel.

Campurkan secara merata dan tempatkan dalam wadah tertutup di mana tutupnya telah diberikan lubang terlebih dahulu. Jika sudah melakukan metode ini, dijamin bau gak sedap di kabin mobil akan hilang. Dan sebagai gantinya, aroma bubuk kayu manis yang wangi akan tercium.

4. Bubuk kopi

dissolve.com
dissolve.com

Bahan alami lain yang dapat digunakan untuk mengusir bau gak sedap di kabin mobil adalah bubuk kopi. Yap! Bukan cuman sedap ketika aromanya dihirup, diseduh dan diminum, bubuk kopi juga dikenal ampuh menyerap berbagai macam aroma.

Metode ini sangat mudah. Cuman perlu menaburkan bubuk kopi ke kabin mobil, seperti di bawah karpet atau kursi. Selain dengan cara menaburkan, juga bisa menaruhnya di wadah kecil supaya tetap rapi dan mudah untuk dibersihkan.

Setelah itu, bisa membiarkannya semalaman. Tapi ingat! Yang digunakan adalah bubuk kopi, bukan kopi yang telah diseduh.

5. Bubuk vanila

azurestandard.com
azurestandard.com

Bahan alami untuk menghilangkan bau di mobil lainnya adalah bubuk vanila. Selain menyerap bau gak sedap, bubuk vanila juga mampu memberikan aroma yang delicious di kabin mobil. Caranya, tuangkan bubuk vanila ke dalam wadah yang tutupnya sudah dilubangi. Kemudian letakkan di bawah jok mobil dan biarkan semalaman.

Caranya cukup mudah, bukan?

6. Cuka

davidsuzuki.org
davidsuzuki.org

Bahan alami yang satu ini bisa identik dengan aroma yang menyengat. Tapi, jangan berpandangan negatif dengan bahan alami ini. Ternyata, cuka mampu mengurangi atau menghilangkan bau gak sedap di kabin mobil. Yang perlu dilakukan adalah menuangkan cuka ke dalam wadah dan diamkan selama satu malam.

Kemudian, keesokan harinya, misalnya bau rokok yang gak sedap akan berkurang.

7. Daun pandan

indigenousbartender.com
indigenousbartender.com

Daun pandan adalah salah satu bahan alami yang dapat mengusir bau gak sedap di kabin mobil. Caranya, cukup memotong daun pandan secukupnya. Lalu, letakkan di bawah jok. Selain membuat aroma kabin mobil lebih segar, daun pandan juga gak membuat kantong kebobolan, karena sering mengganti wewangian mobil.

8. Jeruk

independent.co.uk
independent.co.uk

Bahan alami terakhir yang bisa mengusir bau gak sedap di kabin mobil adalah jeruk. Bagi yang gak suka bau asap rokok, bisa menggunakan kulit jeruk atau irisan jeruk. Gak cuman enak dimakan, nyatanya, aroma jeruk bisa membuat kabin mobil lebih segar. Caranya sangat mudah, cuman perlu meninggalkan beberapa irisan jeruk di dalam mobil dan tinggalkan selama beberapa waktu.

Nah, jika jeruk yang ditinggalkan telah kering, bisa membuangnya. Dan lakukan dengan langkah yang sama jika ingin menggunakan metode ini.

Itulah beberapa rekomendasi untuk bahan alami penghilang bau gak sedap di kabin mobil. Bahan mana yang sudah dicoba pertama kali?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Riyan Sumarno
EditorRiyan Sumarno
Follow Us

Latest in Automotive

See More

Artikel reviewed template faq - edit artikel untuk republish

24 Des 2025, 12:06 WIBAutomotive
fb-01108a-f1bd544f83ad24274fbff44905034b93.jpeg

test artikel lagi

09 Des 2025, 14:56 WIBAutomotive
In Article 1.png

test

04 Des 2025, 21:10 WIBAutomotive
Gambar Kemacetan Lalu Lintas

test publish 9

26 Nov 2025, 15:13 WIBAutomotive
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

coba text

21 Nov 2025, 14:09 WIBAutomotive
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

dwedwe

21 Nov 2025, 00:00 WIBAutomotive
Nulla facilisi

ARTEIJLMDEKM

17 Nov 2025, 14:39 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 03_23_44 PM.png

artikel biasa

13 Nov 2025, 14:48 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 02_24_18 PM.png

artikel nasional

04 Nov 2025, 15:46 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 03_25_01 PM.png

dewd {edit} ddssf dce

29 Okt 2025, 09:05 WIBAutomotive
fb-01108a-f1bd544f83ad24274fbff44905034b93.jpeg

artikel coba

15 Okt 2025, 13:27 WIBAutomotive
tIEa4zTujO.png

dqd

14 Okt 2025, 16:03 WIBAutomotive