Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Impresi Pertama All New KIA Santos, Dibanderol Mulai Rp295 Juta!

IDN Times/Dwi Agustiar
IDN Times/Dwi Agustiar

Jakarta, IDN Times - PT Kreta Indo Artha (KIA) resmi meluncurkan mobil sport utility vehicle (SUV) All-New KIA Santos di Kota Kasablanka, Senin (20/1). Mobil ini diklaim sarat teknologi dan sangat irit bahan bakar.

"KIA telah mengadaptasikan kekuatan dalam desain, kualitas dan teknologi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan di Indonesia," kata Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT KIA saat peluncurkan mobil ini.

Andrew Nasuri mengatakan All-New KIA Santos langsung menyedot perhatian ketika pertama kali diluncurkan di New Delhi, India, belum lama lalu. Ia optimistis kesuksesan yang sama akan diraih di Indonesia. 

Sebab, menurutnya, All-New KIA Santos memiliki sejumlah keunggulan. Apa saja, ya?

1. Desain agresif All-New KIA Santos

IDN Times/Dwi Agustiar
IDN Times/Dwi Agustiar

All-New KIA Santos hadir dengan ciri khas yang selama ini menjadi ciri khas KIA, yakni gril tiger nose. Hanya saja gril pada All-New KIA Santos tampak lebih harmonis dengan headlamp. Tampilan depan All-New KIA Santos semakin keren berkat lampu LED plus fitur  auto light.

Kesan agresif dan semakin memancar dengan kehadiran bumper depan yang kali ini tampil dengan sudut lebih tajam. Sementara lampu kabut LED berbentuk ice cube menghadirkan kesan futuristik. 

Dan jangan abaikan akid plate pada bagian depan dan belakang mobil ini, membuat All-New KIA Santos terlihat lebih sporty. Sehingga kalau ada tiga kata yang paling tepat untuk menggambarkan mobil ini, kata-kata tersebut adalah agresif, stylish, dan modern!

2. Desain interior yang sangat elegan

IDN Times/Dwi Agustiar
IDN Times/Dwi Agustiar

Masuk ke dalam kabin, kesan sporty dan modern langsung terasa. Ini bisa dilihat dari panel-panel di dashboard, seperti headunit berukuran 8 inci dan LCD meter cluster yang berukuran 7 inci.

Asyiknya headunit ini bisa terhubung ke dua ponsel sekaligus, loh. Selain itu headunit ini juga bisa terhubung ke apple atau android. Suaranya jernih dan terhubung ke enam speaker yang tersebar di dalam kabin.

Selain itu material interior mobil ini juga lumayan mewah. Kamu bisa merasakan lembutnya jok dan halusnya bahan pelapisnya. Sepertinya naik mobil ini bakalan nyaman banget, deh.

3. Mesin yang powerful dan efisien

IDN Times/Dwi Agustiar
IDN Times/Dwi Agustiar

Kelebihan All-New Kia Seltos ada pada dapur pacunya. Menggendong mesin Kappa 4 silinder, 1,4 liter yang telah dibekali turbocharger yang mampu menyemburkan tenaga hingga 140 PS di putaran mesin 6,000 rpm degan torsi maksimum 242 Nm pada 1.500-3.200 rpm.

"Mesin All-New KIA Santos Ini salah satu selling poinnya, karena mesinnya sangat powerfull," kata Product Planning PT Kreta Indo Artha, Harry Yanto. 

Meski bertenaga buas, namun mesin All-New KIA Santos ini terbilang irit. Sehingga asyik banget buat diajak bertualang jarak jauh. Sebab, selain mobil ini bisa diajak melahap berbagai varian jalan, konsumsi bahan bakarnya juga irit. 

4. All-New KIA Santos dijual mulai Rp295 juta

IDN Times/Dwi Agustiar
IDN Times/Dwi Agustiar

All-New KIA Santos tersedia dalam tiga varian, yakni Seltos E, Seltos EX, dan Seltos EX P. Varian termurah dibanderol dengan harga Rp295 juta dan varian termahal Rp355 juta. Dengan rentang harga tersebut, All-New KIA Santos akan bersaing ketat dengan Honda HR-V. 

Share
Topics
Editorial Team
Dwi Agustiar
EditorDwi Agustiar
Follow Us

Latest in Automotive

See More

[QUIZ] Dari Rutinitas Harianmu, Ini Gambaran Kondisi Kulitmu 10 Tahun Lagi

08 Jan 2026, 09:32 WIBAutomotive
fb-01108a-f1bd544f83ad24274fbff44905034b93.jpeg

test artikel lagi

09 Des 2025, 14:56 WIBAutomotive
In Article 1.png

test

04 Des 2025, 21:10 WIBAutomotive
ss_e3bb6b6424c6ca1f065a7ee41673f746340f20a6.1920x1080.jpg

coba quiz

27 Nov 2025, 13:39 WIBAutomotive
Gambar Kemacetan Lalu Lintas

test publish 9

26 Nov 2025, 15:13 WIBAutomotive
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

coba text

21 Nov 2025, 14:09 WIBAutomotive
ss_edfd360b92d6f9b983b759fd837e664b86cd9563.1920x1080.jpg

dwedwe

21 Nov 2025, 00:00 WIBAutomotive
Nulla facilisi

ARTEIJLMDEKM

17 Nov 2025, 14:39 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 03_23_44 PM.png

artikel biasa

13 Nov 2025, 14:48 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 02_24_18 PM.png

artikel nasional

04 Nov 2025, 15:46 WIBAutomotive
ChatGPT Image Oct 29, 2025, 03_25_01 PM.png

dewd {edit} ddssf dce

29 Okt 2025, 09:05 WIBAutomotive
fb-01108a-f1bd544f83ad24274fbff44905034b93.jpeg

artikel coba

15 Okt 2025, 13:27 WIBAutomotive